Kapten AS Roma Diburu Real Madrid

Rekor Roma Selama 22 Tahun Pecah Sudah, Apa Itu?

Heri Susanto - February 4, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – Roma memecahkan rekor pasca kepergian Alessandro Florenzi ke Valencia. I Lupi a menunjuk Edin Dzeko sebagai kapten baru mereka. Penetapan Dzeko sebagai kapten yang bukan berasal dari Italia terjadi setelah 22 tahun lalu.

Sejatinya, di tahun 1998, Aldair, yang berasal dari Brazil mengemban tugas sebagai kapten. Namun Totti, yang merupakan bocah asli Ibu Kota meneruskan estafet tersebut hingga masa pensiunnya. Setelah Totti tiada, Daniel De Rossi dan Alessandro Florenzi menjabat sebagai kapten. Nama terakhir pun pergi ke Valencia dengan status pinjaman di bursa kemarin guna mendapatkan menit bermain reguler.

Meski berstatus sebagai kapten anyar, Dzeko mengaku jabatan tersebut lebih cocok dimandatkan kepada Florenzi ketimbang dirinya. Namun kala pilihan sudah dijatuhkan, ia hanya bisa menerima.

Baca Juga: Susun Tim Terbaikmu dan Dapatkan Hadiahnya!

“Ini adalah pilihan yang harus diambil semua orang. Alessandro (Florenzi) adalah pemain penting bagi kami, ia adalah kapten kami. Tetapi saya mengerti jika Piala Eropa (2020) merupakan ajang besar dan saya berharap dia bisa mendapatkan waktu bermain yang cukup di Valencia,” ungkap Dzeko, dikutip dari Football Italia.

Namun sayang, laga perdana Dzeko sebagai kapten berakhir naas, I Lupi harus dipukul Sassuolo dengan skor 4-2 pada Minggu (2/2). Gol semata wayangnya tak bisa menyelamatkan tim dari kekalahan tragis tersebut.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com