5 Fakta Mengherankan Ezra Tak Boleh Bela Timnas Selamanya

5 Fakta Mengherankan Ezra Tak Boleh Bela Timnas Selamanya

Fachrizal Wicaksono - March 22, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

1. Vietnam Dikabarkan Berperan Penting Dibalik Keputusan Ini

Saat ini, Ezra Walian sudah bersama skuad timnas U-23 Indonesia di Hanoi, Vietnam. Namun, Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) belum bersedia menerima pendaftaran Ezra Walian. Ezra terkendala membela timnas U-23 karena dia pernah memperkuat timnas U-23 Belanda di Kualifikasi UEFA U-17 pada 2013.

Oleh karena itu, AFC kini sedang menunggu informasi dari FIFA apakah membolehkan Ezra bermain untuk Indonesia.

Wide Ananda Putra sebagai manajer Ezra, Kamis (21/3/2019), menuding Vietnam berperan penting di balik keputusan AFC tersebut. “Ini akal-akalan Vietnam untuk ganggu konsentrasi timnas.

Di Piala AFF U-22 kemarin, Marinus Wanewar juga disebut curi umur,” tutur Wide.

Pada Piala AFF U-22 2019, media Vietnam, 24h.com.vn, menulis bahwa Marinus diduga melakukan pencurian umur. Tudingan itu muncul setelah Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam pada pertandingan semifinal.

[irp]

Sementara soal Ezra Walian, Wide sangat menyayangkan keputusan AFC. Dia menilai status Ezra bersama timnas Indonesia tidak perlu diperdebatkan lagi.

“Keputusan tidak masuk akal. Ezra pernah bermain di FIFA Match Day waktu lawan Myanmar (21 Maret 2017). Pertandingan tersebut tercatat laga resmi FIFA sehingga semua pemain dapat caps senior,” kata Wide.

Wide juga menyebutkan alasan lain menilai keputusan AFC tidak beralasan. Dia menyebut bahwa Ezra pernah membela timnas Indonesia di SEA Games 2018. Wide menjelaskan bahwa pertandingan cabang sepak bola SEA Games diakui oleh AFC.

“Saat itu, dia tidak ada masalah main di SEA Games. Terus sekarang kenapa tidak bisa bela timnas?” ujarnya.

Untuk sementara, timnas U-23 Indonesia hanya mendaftarkan 22 pemain. AFC memberikan tenggat bagi Indonesia untuk mendaftarkan 23 pemain, enam jam sebelum kick-off melawan Thailand pada Jumat (22/3/2019) sore.

Tentu sambil menunggu persetujuan boleh tidaknya memasukkan Ezra. Pada laga perdana, timnas U-23 Indonesia akan melawan Thailand di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam.