5 Fakta Pembelian Pemain Paling Penting Dalam Tiki Taka Barcelona

Stephen - November 1, 2018
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

5. Laszlo Kubala

Dianggap sebagai pemain terhebat Barcelona, Laszlo Kubala adalah pengungsi Hungaria yang menjadi pahlawan Catalan. Kubala berperan besar dalam kebangkitan Barcelona sebagai perusak dominasi Real Madrid di La Liga.

Jika berbicara mengenai pemain Barcelona terbaik sepanjang masa, maka para penggemar sepakbola tahu bahwa konsensus umum para fans klub tersebut menyebutkan bahwa Lionel Messi adalah sosok yang dianggap The Best Of All Time di klub Catalan tersebut. Tapi bagaimana jika Laszlo Kubala dianggap sebagai pemain terbaik Barcelona di sepanjang masa? Kebanyakan fans Barcelona pasti belum akrab mendengar nama Laszlo Kubala, apalagi fasih melafalkan namanya.

Apa yang Anda baca tidak salah. Pemain terbaik sepanjang masa Barcelona menurut polling para penggemar yang dilakukan pada ulang tahun ke 100 berdirinya klub Catalan tersebut yang jatuh pada tahun 1999, adalah Laszlo Kubala. Mungkin saja, jika polling tersebut dilakukan sekarang, si kutu, Lionel Messi yang akan memuncaki jajak pendapat, tapi gelar kehormatan tersebut masih disematkan pada nama Kubala hingga sekarang.

[irp]

Saat tiba di Spanyol, Kubala dengan tegas mengatakan kepada Josep Samitier, orang yang membawanya ke Spanyol, bahwa dirinya ingin bergabung dengan Real Madrid. Kubala bahkan saat itu sudah menandatangani perjanjian pra-kontrak dengan Madrid. Tapi Samitier sendiri adalah bekas pemain Barcelona dan ia berusaha mengakali agar Kubala bergabung dengan klub Catalan tersebut.

Kubala adalah seorang peminum kelas berat dan konon Samitier mencekokinya dengan alkohol setiba di Spanyol. Kubala mengira ia sedang dalam perjalanan menuju Madrid, tapi ketika tak lagi mabuk, ia mendapati dirinya di Barcelona. Kubala menyanggupi bermain untuk Barcelona asal semua nilai dan syarat dalam perjanjian pra-kontrak dengan Madrid juga dipenuhi.

Begitu Kubala resmi berpakaian Barcelona, Kubala pun tak lagi bisa dihentikan. Debutnya dimulai saat melawan klub Jerman, Frankfurt dalam dua pertandingan persahabatan di mana Kubala mencetak enam gol dan lima assist. Begitu juga ketika ia bermain di kompetisi liga, Barcelona terbang tinggi bersama Kubala.

Dalam periode 10 tahun bersama Barcelona, Kubala membawa Blaugrana meraih empat kali juara liga, lima kali juara Copa Del Generalisimo (padanan Copa Del Rey sekarang), dan dua kali juara Fairs Cup (cikal bakal Europa League). Ini semua dilakukan di era dimana Real Madrid mendapat privilege luar biasa dari pemerintah yang menganggap bahwa klub tersebut adalah mercusuar Spanyol di kawasan Eropa.

[irp]

Kubala menjadi simbol harapan masyarakat Catalan pada masa di mana identitas dan budaya mereka ditekan oleh pemerintah fasis Franco. Pada masa Kubala juga Barcelona harus pindah stadion agar bisa menampung penonton lebih banyak, dari stadion Les Corts ke Camp Nou.

Ada satu teori yang mengatakan kenapa Kubala dan Barcelona seperti “dibiarkan” untuk berjaya oleh Jenderal Franco kala itu. Secara tidak langsung, sang Jenderal Franco mencoba mendompleng kejayaan Kubala. Tapi masyarakat Catalan tak peduli. Bagi mereka, Kubala mengembalikan kebanggaan yang hilang.

Kubala adalah satu-satunya pemain dalam sejarah sepakbola dunia yang pernah bermain untuk tiga tim nasional. Selain Hungaria, ia pernah bermain untuk Cekoslowakia ketika ia dalam pelarian dan statusnya sebagai pemain naturalisasi menyebabkan ia sah bermain untuk timnas Spanyol.

Kubala adalah Lionel Messi nya Barcelona pada era 50-an. Tak ada yang suka padanya selain masyarakat Catalan yang menganggapnya pahlawan. Maka, ketika Barcelona memilih pemain terbaik sepanjang masa, para fans memastikan mereka tak lupa kepada Laszlo Kubala.

Selalu update berita bola terkini dan 5 fakta seputar legenda sepakbola hanya di vivagoal.com