Buruk di Babak Pertama, Inter Milan Tunjukkan Reaksi Hebat di Babak Kedua
Inter Milan, Foto: dok Suara Merdeka

Inter Milan Tunjukkan Reaksi Hebat Usai Turun Minum

A Hendra - February 13, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal –ย Serie A – Assisten pelatih Inter Milan, Massimiliano Farris menyoroti penampilan timnya di babak pertama melawan Napoli. Farris menilai Nerazzurri tidak oke betul.

Duel Napoli melawan Inter Milan dalam laga lanjutan Serie A 2021/22 berlangsung di Stadion Diego Armando Maradona, Minggu (13/2) dini hari WIB. Di babak pertama, Inter banyak ditekan kubu tuan rumah yang memang berambisi merebut kemenangan agar bisa mengambil alih posisi puncak klasemen.

Duel Napoli vs Inter Milan Jadi Laga Penentuan Titel Juara
Napoli vs Inter Milan, Foto: dok Goal

Hasilnya, I Partenopei bahkan sudah bisa membuka keunggulan 1-0 saat laga baru berjalan tujuh menit lewat eksekusi penalti Lorenzo Insigne. Di sisi lain, Inter cuma sesekali menekan dengan menciptakan 3 percobaan tembakan yang cuma satu mengarah ke gawang.

Baru di babak kedua, Inter mulai bermain lebih baik dengan membukukan 5 percobaan tembakan dan menciptakan penguasaan bola sebesar 57 persen berbanding 43 persen milik Napoli.

Bahkan, La Beneamata hanya buru dua menit setelah babak kedua dimulai untuk mencetak gol penyama kedudukan lewat aksi Edin Dzeko untuk memastikan laga berkesudahan imbang 1-1.


Baca Juga:


Massimiliano Farris yang menggantikan Simone Inzaghi di pinggir lapangan karena skorsing mengakui Inter tidak oke betul di babak pertama. Berbeda dengan performa di babak kedua, Nerazzurri benar-benar menunjukkan reaksi hebat untuk menahan ambisi Napoli untuk meraih kemenangan.

“Performa babak kedua sangat menentukan kualitas skuad ini. Meski kami punya beberapa penyesalan di babak pertama, tetapi babak kedua menunjukkan reaksi hebat dan kekuatan mental dalam atmosfer yang berapi-api.” kata Massimiliano Farris dilansir dari DAZN

“Kami meredam antusiasme Napoli dan bisa saja memenangkannya pada akhirnya, tetapi kami puas dengan satu poin di sini,” tegasnya. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com