Toni Kroos Incar Sextuple Bersama Real Madrid
Vivagoal – La Liga – Toni Kroos percaya diri Real Madrid bisa menyapu bersih semua gelar juara dari seluruh ajang kompetisi yang mereka ikut di musim 2022/2023
Real Madrid punya enam ajang kompetisi yang akan mereka laksanakan musim depan, yakni La Liga, Liga Champions, Copa del Rey, Spanyol Super Cup, European Super Cup, dan Piala Dunia Klub. Kroos pun menyatakan bahwa Los Blancos berpeluang meraih sextuple musim ini.
“Saya berharap kami berjuang untuk semua gelar tersebut. Di Real Madrid kami jelas ingin memenangkan semua kompetisi yang kami jalani, meskipun terkadang tak semuanya mungkin,” ujar Kroos, dilansir dari Marca.
Gelandang tengah veteran asal Jerman ini mengungkapkan bahwa timnya akan berusaha keras untuk tampil maksimal dan lebih baik lagi dari musim lalu ketika Real Madrid meraih gelar treble winner.
Baca juga:
- Bayern Munich Bidik Pemain Espanyol Ini untuk Jadi Suksesor Lewandowski
- Gavi Ungkap Euforianya di Tahun Kedua Bersama Barcelona dengan Kehadiran Pemain Baru
- Tak Sabar Dengan Jules Kounde, Chelsea Berpeluang Mundur Dari Transfer
- Legenda Man United Sarankan Frenkie De Jong Untuk Ambil Jalur Hukum Terkait Tawaran Barcelona
“Banyak gelar yang harus kami perjuangkan dan semua orang tahu kami akan berjuang keras meraih semuanya. Kami semakin baik setiap harinya. Kami bekerja keras untuk musim kompetisi depan,” lanjut sang pemain.
“Kini kami akan berusaha menemukan ritme permainan kami sebegai persiapan pertandingan di tanggal 10 Agustus mendatang, ketika kami bermain untuk mencapai gelar pertama kami.”
🎙| Toni Kroos: "At Real Madrid you want to win every competition you play. There are many titles at stake and whoever knows us knows that we are going to fight for all of them." @marca
— Madrid Xtra (@MadridXtra) July 25, 2022
Real Madrid akan menantang Eintracht Frankfurt di UEFA Super Cup sebagai pembuka ajang kompetisi yang panjang bagi raksasa Spanyol tersebut. Kroos pun menambahkan bahwa Los Blancos sudah siap untuk menatap pertandingan-pertandingan penting di depan mata,
“Kami harus siap menghadapi pertandingan penting. Sekarang masih pra-musim dan kami tahu seberapa pentingnya ini untuk mempersiapkan semuanya karena kami akan menjalani musim yang sangat panjang” tutup Kroos. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com