Kiper Schalke 04 Yakin Suporter Dortmund Bisa Buatnya ‘Terbunuh’
Vivagoal – Bundesliga – Jelang derbi, kiper FC Schalke 04, Alexander Schwolow, yakin suporter Borussia Dortmund bisa membuatnya kehilangan oksigen jika tidak kuat.
Jika berbicara mengenai derbi apa yang terkenal di Bundesliga, mungkin semua orang akan berfokus kepada Der Klassiker antara Borussia Dortmund melawan Bayern Munich. Akan tetapi, itu bukan derbi Dortmund yang sesungguhnya. Musuh Dortmund sesungguhnya adalah Schalke 04, dan pertemuan kedua tim tersebut dinamakan Revierderby.
The Revierderby is back. Borussia Dortmund and Schalke lock horns in the Bundesliga this Saturday. 🔥💥
🎥: Bundesliga #Bundesliga #Revierderby #dortmund #BVB #Schalke04 pic.twitter.com/VayqYc2LGO
— Khel Now World Football (@KhelNowWF) September 15, 2022
Musim lalu, memang derbi ini tidak tersaji mengingat Schalke 04 harus bermain di kasta kedua Bundesliga. Namun, derbi tersebut akan kembali hadir di Bundesliga 2022/23 usai die Koenigsblauen kembali ke kasta tertinggi Bundesliga. Pertandingan antara Dortmund dan Schalke 04 akan terjadi pada Sabtu (17/9), malam WIB, di mana Signal Iduna Park akan menjadi arena pertamanya.
Seperti yang kita ketahui, tidak lengkap rasanya jika mengenal Dortmund tanpa Signal Iduna Park. Lalu, hambar rasanya jika berbicara mengenai Signal Iduna Park tanpa penghuni tribun selatan mereka, Yellow Wall. Keberadaan mereka akan menjadi ‘senjata’ mengerikan Dortmund, dan itu diakui oleh kiper Schalke 04, Alexander Schwolow.
Baca Juga:
- Selagi Neuer Masih Ada, Kiper Ini Tidak Akan Pulang ke Bayern Munich
- Lewandowski Gagal Cetak Gol Kontra Bayern Munich, Kounde: Dia Bisa Cetak Gol di Pertemuan Selanjutnya
- Mandul di Empat Laga, Sadio Mane: Saya Masih Bisa Lebih Baik Lagi!
- Dianggap Tidak Menghargai, Direktur Olahraga Dortmund ‘Serang Balik’ Akanji
“Ketika Anda memiliki begitu banyak orang di belakang Anda, itu bisa membuat Anda sulit untuk bernafas selayaknya hampir meninggal. Namun, saya tahu apa yang akan saya hadapi dan saya tidak memiliki masalah dalam hal mental, sehingga saya berusaha untuk meningkatkan level ketenangan saya,” ucap Alexander Schwolow dilansir dari Kicker.
Ini akan menjadi laga yang sangat dinanti-nantikan bagi para pecinta Bundesliga. Dalam sejarahnya, kedua tim sudah bertemu sebanyak 28 kali, di mana Dortmund menang 10 kali, Schalke 04 sembilan kali, dan sisanya seri.
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com