Real Madrid Lirik Richarlison, Tottenham Pasang Harga Tinggi
Vivagoal – LaLiga – Dilirik oleh Real Madrid, Tottenham Hotspur langsung memasang harga tinggi untuk striker andalan asal Brasil miliknya, Richarlison.
Pemain 25 tahun itu membantu Brasil mengungguli Serbia di laga pertama dan banyak membantu Selecao di laga kontra Swiss yang berhasil dimenangkan Brasil dengan skor tipis 1-0.
Richarlison sudah dua musim terakhir ini menarik perhatian Los Blancos, terutama sekembalinya Carlo Ancelotti dari Everton FC ke Santiago Bernabeu. Namun, belum ada pergerakan berarti yang dilakukan Real Madrid untuk menggaet striker Brasil tersebut.
Akhirnya, pada musim panas kemarin, Tottenham Hotspur memutuskan untuk mendaratkan Richarlison dari Everton dengan total biaya sebesar 58 juta euro. Sayangnya Richarlison belum bisa memenuhi ekspektasi The Lilywhites karena ia baru menyumbangkan dua gol dan tiga assist dari 15 penampilannya di seluruh ajang kompetisi.
Baca juga:
- Kembali Ditanya Soal Man United, De Jong: No Comment!
- Man United Bisa Rekrut Gelandang Real Sociedad Dengan Harga Terjangkau
- Empat Tim inggris Mulai Pantau Pergerakan Penyerang Villarreal
- Kontrak Menipis, Romano Beberkan Keinginan Xavi untuk Pertahankan Busquets
Catatan ini tak membuat Real Madrid undur diri dari perburuan sang striker. Apalagi raksasa Spanyol tersebut membutuhkan pengganti Karim Benzema yang sudah berusia 34 tahun.
Meski pernah menyebutkan tak akan buru-buru mencari striker baru karena sudah punya Vinicius Junior dan Rodrygo Goes, serta Benzema yang masih bisa bertahan beberapa tahun ke depan, bukan berarti Real Madrid berhenti memantau bibit-bibit unggul untuk melakukan regenerasi pemainnya.
LATEST: Tottenham's 'outstanding' World Cup star eyed by Champions League giants in possible record exit #THFC https://t.co/AcV9WqRyrE
— Hotspurs News Alerts (@AlertsHotspur) November 28, 2022
Mengetahui pemain bintangnya diincar oleh Real Madrid, manajemen Tottenham pun langsung mengeluarkan angka sebesar 100 juta euro di badan Richarlison. Klub asal London itu jelas tak mau melepas Richarlison yang baru bergabung selama enam bulan bersama mereka, apalagi dengan bakat yang dimiliki pemain sekelas Richarlison. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar LaLiga hanya di Vivagoal.com