Robin Gosens Bocorkan Penyebab Inter Milan Tampil Angin-Anginan
Vivagoal – Serie A – Performa Inter Milan musim ini masih naik turun. Robin Gosens mengungkap masalah utama Nerazzurri.
Inter Milan hanya sekali menang dalam lima pertandingan terakhirnya di semua kompetisi. Usai ditumbangkan Bologna 1-0 di lanjutan Liga Italia, Nerazzurri sempat bisa menang atas Lecce, tapi kemudian secara beruntun disikat Spezia dengan Juventus, dan ditahan imbang FC Porto di Liga Champions.
Akibatnya, Inter Milan harus puas turun ke posisi tiga klasemen sementara dengan 50 poin dari 27 pertandingan. Mereka berjarak dua angka dari Lazio di posisi runner-up dan sudah terpaut 21 poin dengan Napoli di puncak klasemen.
Bek sayap Inter, Robin Gosens pun mengakui kalau timnya masih kerap mengalami inkonsistensi. Bek asal Jerman itu menyebut ada yang salah dengan pola pikir Inter.
Baca Juga:
- Cedera, Calhanoglu Terancam Absen Lawan Juventus dan Benfica
- Ya Ampun Lautaro.. Gawang Sudah Kosong Tapi Tidak Gol
- Lukaku Tegaskan Tak Punya Masalah Dengan Ibrahimovic
- Robin Gosens Tak Menyesal Pindah ke Inter Milan
“Kami punya kualitas untuk meraih banyak trofi, tapi kami kurang konsistensi dalam hasil. Kami sudah tahu itu, kami membicarakannya, kami kesal. Ada faktor lebih. Hal-hal kecil yang kalau dikumpulkan memberi perbedaan: perhatian, pergerakan, pendekatan,” ujar Gosens dilansir dari La Repubblica.
“Setelah kemenangan besar, kami gagal melakukan reset ulang mental yang diperlukan. Mungkin, secara tidak sadar, kami dituntun untuk berpikir, kalau saya menang lawan Barcelona, saya tidak akan kalah melawan Spezia. Tapi itu salah besar. Tidak ada pertandingan mudah di Serie A.” jelasnya.
“Kami harus belajar mulai dari nol lagi setelah setiap pertandingan. Kami ditunggu bulan paling penting, kami bertanding sembilan kali di bulan April. Kami harus mencoba memenangi semuanya,” katanya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com