Borneo FC vs Bali United: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
Borneo FC vs Bali United: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming

Borneo FC vs Bali United: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming

Catrine Mega - July 7, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Borneo FC akan menantang Bali United pada pekan kedua BRI Liga 1, Sabtu (8/7) malam WIB. Pertandingan yang akan digelar di Stadion Segiri, Samarinda, tersebut diperkirakan akan berlangsung sengit.

Pesut Etam punya rekor positif dari catatan head to head dengan Bali United. Dalam lima pertemuan terakhir, Borneo mencatatkan tiga kemenangan, termasuk dua kemenangan dari pertemuan di musim kompetisi 2022/23 lalu.

Borneo FC vs Bali United: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
Sumber: Twitter/Borneo FC

Sementara itu, Bali United hanya mencatatkan satu kali kemenangan dan satu hasil imbang dari lima pertemuan terakhir kontra Borneo FC. Catatan ini jelas merugikan bagi Serdadu Tridatu yang akan bersua ke markas tim lawan.

Bahkan pada pekan pertama lalu, Bali United secara mengejutkan takluk di tangan PSS Sleman. Menjamu tim asal Jawa Tengah tersebut di Stadion I Wayan Dipta, pasukan Teco dibungkam melalui gol tunggal Ricky Cawor.


Baca juga:


Borneo juga mencatatkan hasil yang kurang memuaskan dari pekan pembuka BRI Liga 1. Bersua Persik Kediri, Pesut Etam hanya mampu bermain imbang 1-1.

Hasil kurang memuaskan di pekan pertama lalu tentunya jadi motivasi bagi kedua tim untuk meraih kemenangan pertama mereka, terutama Serdadu Tridatu. Duduk di peringkat ke-16 klasemen sementara, Bali United akan bertahan di zona degradsi apabila gagal mengamankan angka di laga mendatang.

Di sisi lain, Borneo yang saat ini bercokol di peringkat ke-7 jelas ingin merangkak naik ke papan atas klasemen sementara. Pasukan Pieter Huistra jelas akan memanfaatkan rekor positif atas Bali United demi mengamankan angka penuh pertama mereka di musim kompetisi 2023/24.

Prediksi Susunan Pemain

Borneo FC (4-3-3): Nadeo Argawinata; Fajar Fathur Rahman, Diego Michiels, Silverio Junio, Leo Guntara; Adam Alis, Hendro Siswanto, Kei Hirose; Stefano Lilipaly, Terens Puhiri, Matheus Pato

Pelatih: Pieter Huistra

Bali United (4-3-3): Adilson Maringa; Made Andhika Wijaya, Elias Dolah, Kadek Arel, Ricky Fajrin Saputra; Sidik Saimima, Brwa Nouri, Eber Bessa; Privat Mbarga, Ilija Spasojevic, Muhammad Rahmat

Pelatih: Stefano Cugurra Teco

Live Streaming

Rabu, 5 Juni 2024
01:45 Portugal vs Finlandia Uji Coba Vision+
02:00 Italia vs Turki Uji Coba Vision+
Kamis, 6 Juni 2024
16:00 Indonesia vs Irak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia RCTI
Jumat, 7 Juni 2024
01:45 Belanda vs Kanada Uji Coba Vision+
Sabtu, 8 Juni 2024
01:45 Jerman vs Yunani Uji Coba Vision+
23:45 Portugal vs Kroasia Uji Coba Vision+
Minggu, 9 Juni 2024
02:30 Spanyol vs Irlandia Utara Uji Coba Vision+
Senin, 11 Juni 2024
02:15 Prancis vs Kanada Uji Coba Vision+
Selasa, 12 Juni 2024
19:00 Indonesia vs Filipina Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Vidio.com

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com