Indonesia Jalani 2 Laga Tandang di Kualifikasi Piala Dunia Bulan Depan
Vivagoal – Liga Indonesia – Timnas Indonesia akan menjalani dua laga tandang pada Kualifikasi Piala Dunia 2026, bulan depan. Itu setelah PSSI meminta perubahan jadwal.
Timnas Indonesia berhasil melaju ke babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan tergabung di grup F. Skuad Garuda akan bersaing dengan Irak, Vietnam, dan Filipina.
View this post on Instagram
Pada jadwal awal, Indonesia akan bertandang ke markas Irak pada laga perdana grup F, 16 November mendatang. Setelah itu, tim asuhan Shin Tae-yong menjamu Filipina lima hari berselang.
Namun dalam jadwal terbaru, Indonesia batal menjamu Filipina. Pertandingan ini justru digelar di kandang lawan.
Perubahan jadwal ini ternyata merupakan permintaan PSSI. Hal itu diungkapkan oleh asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto.
Baca Juga:
- Marc Klok: Timnas Indonesia Sambangi Kandang Irak dengan Percaya Diri
- Nova Arianto Ultimatum Pemain Timnas Indonesia yang Underperform
- Timnas Indonesia Tak Tutup Peluang Panggil Wajah Baru
- Sambut Piala Dunia U-17, PSSI Pers Gelar Mandiri Media Cup 2023
“Ada Piala Dunia U-17. Jadi, kita away dulu,” kata Nova Arianto.
Pada November mendatang, Indonesia memang akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Event ini rencananya berlangsung pada 10 November hingga 2 Desember.
PSSI tentu ingin fokus 100 persen untuk menyukseskan event akbar ini. Maka dari itu mereka mengajukan perubahan jadwal yang akhirnya disetujui Federasi Sepakbola Filipina dan AFC.
Meski begitu, keputusan ini bukannya tanpa risiko. Tampil di kandang lawan secara beruntun bisa membuat Timnas Indonesia kesulitan meraih hasil maksimal.
Hasil di dua pertandingan awal juga bisa menentukan peluang Indonesia melaju ke babak selanjutnya. Hal ini tentu harus menjadi perhatian Shin Tae-yong dan para anak-anak asuhannya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com