launching persija
Persija Jakarta memperkenalkan jersey untuk musim 2024/25. (VIVAGOAL/Amirul Mukmin)

Carlos Pena Belum Tentukan Kiper Utama Persija Jakarta

Taufik Hidayat - August 18, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Status kiper utama Persija Jakarta pada gelaran BRI Liga 1 2024/25 masih menjadi misteri. Sang pelatih, Carlos Pena, belum memilih sosok yang diandalkan untuk mengawal gawang Macan Kemayoran.

Status kiper utama Persija selalu menjadi milik Andritany Ardhiyasa dalam beberapa tahun terakhir. Kualitas pemain berusia 32 tahun tersebut juga tak perlu diragukan.

Namun Persija secara mengejutkan mendatangkan kiper asing jelang bergulirnya musim baru. Sosok yang dimaksud adalah Carlos Eduardo.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Persija (@persija)

Andritany masih dipercaya mengawal gawang Persija pada laga pembuka kontra Barito Putera, pekan lalu. Sementara Carlos Eduardo belum lama bergabung.

Jelang laga tandang kontra Persita, Carlos Pena memilih merahasiakan kiper yang akan diturunkannya. Ia menegaskan semua pemain punya peluang untuk tampil.


Baca Juga:


“Para pemain saya siap untuk bermain. Kami beruntung memiliki dua kiper bagus dalam tim,” kata Carlos Pena.

“Saya memperkirakan ada persaingan bagus dalam tim. Kami akan melihat siapa yang layak dimainkan di pertandingan nanti.”

carlos eduardo
Sumber: Persija Jakarta

Keputusan Persija membeli kiper asing jelas punya alasan kuat. Tentu sangat disayangkan andai Carlos Eduardo nantinya hanya menjadi penghangat bangku cadangan.

Namun kehadiran kiper asal Brasil tersebut bisa membuat Andritany semakin terpacu untuk tampil lebih bagus. Persaingan untuk mengawal gawang Persija tampaknya memang akan berjalan sengit sepanjang musim.

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com