Persib

Tiga Laga Krusial Liga 1 2019, Persib Pusing

Fachrizal Wicaksono - October 11, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Persib Bandung sepertinya harus putar otak lebih keras menatap jadwal pertandingan mereka sepanjang bulan Oktober 2019 ini. Bukan tanpa alasan, laga kontra Bhayangkara FC hingga saat ini belum juga ada kejelasan ditunda atau tidak.

Seperti diketahui, Maung Bandung sejatinya bakal menjalani sejumlah pertandingan penting pada medio Oktober ini. Selain akan menjamu Persebaya Surabaya dan Persija Jakarta, skuat besutan Robert Rene Alberts juga harus bertandang ke markas Bhayangkara FC.

Melawan Persebaya dan Persija sudah dipastikan tidak akan dihelat di Bandung. Sementara, menghadapi Bhayangkara FC yang sedianya dihelat 23 Oktober mendatang sejauh ini belum juga ada kejelasan.

“Lawan Bhayangkara juga akan sangat beresiko karena main Jakarta dan ini sangat berbahaya dengan situasi politik sekarang, meski di Bandung dan Jakarta punya kondisi berbeda,” ujar Rene Alberts dikutip dari laman Viking Persib.

Baca Juga: Indonesia Kalah 0-5 Dari UEA, Simon Beri Alasan Klasik

Pertandingan kontra Bhayangkara FC memang berpotensi ditunda. Sebab, jadwal pertandingan hanya tiga hari setelah pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI baru periode 2019-2024.

“Kita masih harus menunggu apakah laga kontra Bhayangkara, akan ditunda atau tidak, setelah itu kita baru bisa mengambil langkah selanjutnya karena kita sudah meminta main di Bali saja, karena disitu situasinya lebih stabil,” pungkas Rene Alberts.

Selalu update seputar Berita Liga Indonesia Terbaru hanya di Vivagoal.com