Madrid Jual Achraf Hakimi Di Waktu Yang Salah
Sumber: beinSPORTS

Madrid Jual Achraf Hakimi Di Waktu Yang Salah?

Fido Moniaga - July 2, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Achraf Hakimi dipastikan berpisah dengan Borussia Dortmund. Namun, pemain asal Maroko tersebut tidak untuk kembali ke Real Madrid, melainkan akan bergabung dengan Inter Milan.

Achraf Hakimi tampil begitu menonjol bersama Borussia Dortmund. Dalam dua musim terakhir, wing-back berusia 21 tahun tersebut mampu menunjukkan performa yang meyakinkan dan membuat kariernya melesat dengan cepat.

Bisa dibilang, Hakimi saat ini adalah salah satu bek sayap terbaik di Bundesliga dalam dua musim terakhir. Hakimi tampil sangat lengkap, dia punya kecepatan dan begitu efektif dalam membantu serangan. Tengok saja torehan gol dan assistnya yang mencapai 12 gol dan 17 assist.

Dortmund sendiri sebenarnya sudah berniat mempertahankan Hakimi setidaknya dengan mempermanenkan status sang pemain atau memperpanjang masa peminjamannya dari Real Madrid. Namun, Dortmund gagal mencapai kata sepakat dengan kubu El Real dan akhirnya diputuskan untuk dilepas ke Inter Milan.

Madrid dan Inter dikabarkan sudah sepakat dengan banderol sebesar 40 juta euro ditambah bonus 5 juta euro untuk memakai jasa Hakimi. Sang pemain juga sudah sukses melakukan tes medis pada Selasa (30/6/2020) waktu setempat dan dalam waktu dekat akan meneken kontrak berdurasi 5 tahun dengan gaji 5 juta euro per musim.

Selain itu, Madrid tak akan memiliki klausul buy back dalam kesepakatan transfer dengan Inter ini. Jurnalis Marca, Carlos Gonzalez pun tak habis pikir dengan keputusan Madrid. Ketika mereka mengampanyekan proyek jangka panjang dengan pemain-pemain muda seperti Federico Valverde, Vinicius Jr dan Rodrigo Goes, sosok seperti Hakimi malah dilepas.


Baca Juga:



“Keberadaan Achraf akan membuat Dani Carvajal bekerja keras untuk mendapatkan satu tempat di skuad inti Madrid. Achraf juga bisa bermain di kiri dan memberi masalah buat Marcelo. Itulah sebabnya tidak dimengerti kenapa Madrid membiarkan pemain yang baru berusia 21 tahun pergi?” ucap Carlos Gonzalez.

“Pemain yang sudah tampil begitu spektakuler di Bundesliga dilepas begitu saja, sementara Carvajal sudah berusia 28 tahun dan Alvaro Odriozola yang disiapkan tak kunjung meyakinkan, seharusnya Madrid melihat Hakimi sebagai sosok pesaing dan penerus yang ideal bagi Carvajal.” semburnya.

“Seorang anak muda yang mampu menembus barisan skuad Dortmund, dan tidak dihitung sebagai pemain non Eropa, saya sungguh tidak mengerti keputusan Madrid. Kita lihat saja, apakah mereka bakal menyesali keputusan ini.” tandas Carlos.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com