Vivagoal – Liga Champions – AC Milan harus berhadapan dengan Tottenham dalam lanjutan babak 16 Besar Liga Champions, yang punya keunggulan head to head. Rossoneri pun dituntut tampil maksimal demi melaju ke babak selanjutnya.
AC Milan akan lebih dulu menjamu Tottenham Hotspur di San Siro, Rabu (15/2) dinihari WIB pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Membandingkan rekor head to head kedua tim, laga ini dipastikan tak akan mudah untuk Il Diavolo Rosso.
Dirangkum dari Transfermarkt, Tottenham memiliki rekor apik atas AC Milan dengan tidak terkalahkan dalam empat pertemuan terakhir di Liga Champions, di mana mereka berhasil memenangkan dua di antaranya. Lawatan terakhir Tottenham ke markas AC Milan juga berakhir dengan kemenangan.
Di sisi lain, AC Milan sedang terseok-seok di Serie A belakangan ini. Pada enam laga terakhir, mereka hanya mampu mengantongi satu kemenangan, dengan tiga di antaranya kalah. Meski begitu, jelang duel ini, Milan punya modal apik usai meraih kemenangan atas Torino.
Namun, allenatore Milan, Stefano Pioli menuntut anak asuhnya menampilkan performa yang lebih baik lagi demi memenangi leg pertama atas Tottenham. Sehingga, peluang lolos ke perempatfinal bakal terjaga, mengingat leg II bakal dilangsungkan di markas Tottenham.
Baca Juga:
- Bertekad Langsung Bangkit, Tottenham Bidik AC Milan
- AC Milan vs Tottenham Berduel di San Siro, Berikut 5 Faktanya
- AC Milan vs Tottenham: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming
- AC Milan vs Torino: Zlatan Datang, Zlatan Lihat, Milan Menang
“Kami harus menjadi yang terbaik untuk menang, baik secara teknis maupun dalam hal kebugaran. Kami telah mempersiapkan diri dengan baik. Milan bermain baik melawan Torino, tetapi melawan tim yang begitu bagus, kami harus melakukannya bermain dengan kewaspadaan dan intensitas.” ucap Pioli dilansir dari situs resmi AC Milan.
“Conte adalah pelatih hebat yang mempersiapkan diri dengan baik untuk pertandingan dan memberi banyak perhatian pada detail. Mereka bermain dengan kecepatan, intensitas, fisik, dan kualitas. Ini pertandingan yang sulit tetapi memang seharusnya begitu, ini Babak 16 Besar di Liga Champions.” (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com