Site icon Vivagoal.com

AC Milan vs Tottenham: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming

AC Milan vs Tottenham: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming

AC Milan vs Tottenham: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming

VivagoalLiga ChampionsAC Milan bakal menghadapi Tottenham Hotspur di leg I babak 16 besar Liga Champions, Rabu (15/2) dinihari WIB. Bertanding di San Siro, laga ini diprediksi seru dan sengit karena kedua tim sama-sama sedang mencari pelampiasan.

Antara AC Milan vs Tottenham Hotspur bisa dibilang adalah pertemuan dua tim yang sedang berada dalam masa sulit. Rossoneri, meski baru saja mampu meraih kemenangan atas Torino, namun itu merupakan satu-satunya hasil positif yang bisa diraih dalam delapan laga terakhir.

Sebelumnya, pasukan Stefano Pioli bahkan harus menderita lima kekalahan dan mendapat dua hasil imbang dari rentetan hasil buruk tersebut. Parahnya lagi, gawang Ciprian Tatarusan sampai kebobolan hingga 18 gol dari delapan laga itu.

AC Milan, Foto: dok situs resmi AC Milan

Di sisi lain, Tottenham juga datang ke San Siro dengan kondisi tengah terluka usai dihajar Leicester City 4-1. Konsistensi menjadi masalah buat anak asuh Antonio Conte yang sepekan sebelumnya justru bisa menumbangkan Manchester City.

Jika berkaca pada statistik kedua tim, hasil imbang sepertinya menjadi hasil yang adil buat keduanya. Pasalnya, AC Milan juga cuma bisa mengantongi empat kemenangan dalam 15 laga terakhirnya di Liga Champions. Mereka cuma mencatatkan satu clean sheet dalam tujuh laga kandang terakhirnya pada ajang Eropa itu.


Baca Juga:


Setali tiga uang, Tottenham juga minim kemenangan di Liga Champions dengan hanya menang tiga kali dalam sembilan laga terakhirnya. Bahkan, Tottenham hanya mampu mencetak total dua gol dalam empat laga tandang terakhirnya di Liga Champions.

Meski demikian, secara head to head Tottenham masih unggul atas AC Milan dengan rekor dua kemenangan, dua imbang tanpa sekalipun kalah dalam empat duel terakhir. Bahkan dalam dua pertemuan terakhir, Rossoneri sama sekali gagal mencetak gol ke gawang Tottenham.

Selain itu, Antonio Conte selaku juru taktik Tottenham punya rekor sangat apik atas AC Milan dengan sudah memenangkan delapan dari sembilan duel terakhir. Pioli selaku allenatore Milan sudah 11 kali menghadapi tim besutan Antonio Conte. Tapi, Ia cuma menang sekali, tiga imbang dan menelan tujuh kekalahan.

Namun Tottenham juga tak bisa jemawa atas skuad besutan Stefano Pioli sebab mereka hanya memenangkan satu pertandingan melawan AC Milan di San Siro, tetapi kalah dalam dua pertandingan melawan Inter Milan di tempat yang sama. Secara keseluruhan, Tottenham hanya mengantongi satu kemenangan dari lima laga tandang di Liga Champions.

Perkiraan Susunan Pemain:

AC Milan (3-4-2-1): Ciprian Tatarusanu; Pierre Kalulu, Fikayo Tomori, Simon Kjaer; Alexis Saelemaekers, Rade Krunic, Sandro Tonali, Theo Hernandez; Rafael Leao, Charles de Ketelaere; Olivier Giroud

Pelatih: Stefano Pioli

Tottenham Hotspur (3-4-2-1): Fraser Forster; Ben Davies, Clement Lenglet, Christian Romero; Ivan Perisic, Olivier Skipp, Eric Dier, Emerson Royal; Dejan Kulusevski, Son-Heung Min; Harry Kane

Pelatih: Antonio Conte

Live Streaming

Jumat, 22 November 2024
15:30 Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Liga 1 Vidio.com
19:00 Persib Bandung vs Borneo FC Liga 1 Vidio.com
Sabtu, 23 November 2024
02:30 Bayern Munich vs FC Augsburg Bundesliga iNews
21:30 Borussia Dortmund vs SC Freiburg Bundesliga iNews
22:00 Arsenal vs Nottingham Forest Liga Inggris Vidio.com
Minggu, 24 November 2024
00:00 AC Milan vs Juventus Serie A Vidio.com
00:30 Manchester City vs Tottenham Hotspur Liga Inggris Vidio.com
03:00 Celta Vigo vs FC Barcelona LaLiga Vidio.com
23:30 Ipswich Town vs Manchester United Liga Inggris Vidio.com
Senin, 25 November 2025
00:00 S.S.C. Napoli vs AS Roma Serie A Vidio.com
00:30 UD Leganes vs Real Madrid LaLiga Vidio.com

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version