Akhirnya Mykhailo Mudryk Bisa Bikin Gol Untuk Chelsea
Vivagoal – Liga Inggris – Mykhailo Mudryk akhirnya bisa pecah telur untuk menyumbangkan gol pertamanya sejak merapat bersama Chelsea di bursa musim dingin Januari 2023 silam.
Chelsea berhasil mengalahkan Fulham 2-0 dalam lanjutan pekan ketujuh Liga Inggris di Molineux Stadium, Selasa (3/10) dinihari WIB. Satu dari dua gol Chelsea itu merupakan sumbangan dari seorang Mykhailo Mudryk.
Pemain asal Ukraina tersebut mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-18, memaksimalkan umpan matang dari Levil Colwill dari sisi kiri lapangan. Mudryk dengan sigap mengontrol bola menggunakan dada lalu dengan penuh ketenangan menendang bola melewati sela-sela kaki kiper Fulham. Bola pun melaju mulus masuk ke gawang.
Dicatat oleh Squawka, gol tersebut sekaligus mengakhiri periode kering Mudryk sejak didatangkan Chelsea dari Shakhtar Donetsk pada medio Januari 2023 kemarin. Sebelumnya, Mudryk selalu tampil tumpul dalam 24 pertandingan yang dimainkan Chelsea di semua ajang sedari musim lalu.
Buruknya statistik yang dipunya membuat Mudryk kesulitan mendapatkan tempat di skuad inti Chelsea. Alhasil, dalam 15 penampilannya di Liga Inggris musim 2022/2023 kemarin, Mudryk hanya tujuh kali bermain sebagai starter tanpa ada gol dan cuma membuat dua assist.
Baca Juga:
- Chelsea Sudah Dua Kemenangan Beruntun, Pochettino Tak Mau Euforia
- Chelsea Terpuruk di Papan Bawah, Pochettino Tetap Kalem
- Chelsea Kesulitan Menang, Pochettino Cari Kiper Baru
- Absen di Kompetisi Eropa, Jadi Keuntungan Buat Chelsea
Keberhasilan Mudryk mengakhiri puasa golnya di Chelsea ini, sekaligus menjawab tuntas kepercayaan sang manajer Mauricio Pochettino, yang telah tiga kali berturut-turut memainkannya sebagai starter.
Mudryk sebelumnya mengawali musim 2023/24 tidak dalam kondisi bagus karena selalu memulai laga dari bangku cadangan. Ben Chilwell lebih disukai Pochettino untuk bermain di pos sayap kiri ketimbang Mudryk.
Apalagi, ia kini tercatat sebagai pemain Ukraina kedua di Chelsea setelah Andriy Shevchenko melakukannya pada Mei 2008 silam. Pochettino pun berharap Mudryk mulai bisa terus bikin gol untuk Chelsea di laga-laga selanjutnya.
“Bagi Mischa, dia mencetak gol pertamanya di Premier League. Saya sangat bahagia untuk dia, dia pantas mendapatkannya.” ucap Pochettino dilansir dari situs resmi Chelsea.
“Percayalah, Mudryk benar-benar melakukan upaya besar-besaran untuk mencoba mengintegrasikan dirinya. Dia mencoba memahami lebih baik apa artinya bermain seperti sebuah tim, tetapi dia masih muda.” jelas Pochettino.
“Yang pasti dia akan terus meningkat. Kami sangat senang dengan kemajuannya.”
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com