Alasan Arsen Zakharyan Tolak Pindah ke Chelsea: Sociedad Lebih Menarik
Vivagoal – Liga Inggris – Arsen Zakharyan sudah memutuskan bergabung dengan Real Sociedad dengan menampik tawaran menggiurkan dari Chelsea. Meski pindah ke klub medioker, Zakharyan merasa pindah ke Sociedad lebih menarik ketimbang Chelsea.
Sejatinya, ada dua opsi untuk Arsen Zakharyan pada bursa transfer musim panas kemarin. Gelandang serang asal Rusia tersebut kencang dihubungkan dengan Chelsea dan Real Sociedad.
Khusus untuk Chelsea, klub asal London Barat tersebut sudah berani menawarkan uang sebesar 15 juta euro atau sekitar Rp 245,4 miliar lebih kepada pemain berusia 20 tahun tersebut. Proposal menggiurkan tersebut sekaligus mencantumkan kontrak jangka panjang untuk si pemain plus besaran gaji yang signifikan.
Namun dalam perjalanannya, Arsen Zakharyan membuat Chelsea gigit jari. Sebab, ia akhirnya menjatuhkan pilihan untuk melanjutkan kariernya di LaLiga Spanyol dengan bergabung bersama Sociedad.
Zakharyan ditebus Sociedad dari Dynamo Moscow dengan banderol hanya 13 juta euro. Dia sekaligus langsung diikat kontrak berdurasi enam tahun atau hingga Juni 2029.
Baca Juga:
- Ten Hag Diprediksi Bakal Dipecat Sebelum Pochettino
- Dalam Periode Transisi, Pochettino Butuh Waktu Bawa Chelsea Sukses
- Chelsea Harus Bersabar Tunggu Ledakan Skuad Mudanya
- Graham Potter Masuk Bursa Calon Pelatih Baru Timnas Inggris
Arsen Zakharyan sendiri mengaku memilih Sociedad ketimbang Chelsea karena faktor kenyamanan. Ia merasa pilihannya ke Sociedad sudah sangat tepat karena merasa Sociedad memang lebih menarik daripada Chelsea.
“Bagi saya, lebih menarik datang ke Real Sociedad dibandingkan ke Chelsea,” kata Zakharyan seperti dikutip Metro UK.
“Itu juga merupakan pilihan yang lebih realistis. Saya menyadari bahwa saya sudah menjadi pemain Real ketika saya menandatangani kontrak, saya khawatir tentang beberapa masalah selama negosiasi, tapi sekarang… di sinilah saya.”
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com