Analisa Vigo: Riverside Forest, Angin Segar Bagi Sepakbola Indonesia
Vivagoal – Berita Bola – Jika berbicara mengenai sepakbola dalam negeri, khususnya di provinsi Jawa Barat, Persib Bandung adalah satu klub yang terlintas di pikiran kita. Namun, ada satu klub yang memiliki nilai yang berbeda dari Maung Bandung, yakni dari dan untuk suporter, dan itu adalah Riverside Forest.
Masyarakat Indonesia sudah tidak bisa dijauhkan dari yang namanya sepakbola. Hampir semua orang di dalam negeri menyukai sepakbola, mulai dari level Eropa, negara, hingga klub-klub lokal.
Persib menjadi salah satu klub lokal yang paling besar di Jawa Barat. Bahkan, popularitas Maung Bandung sudah mencapai skala nasional hingga internasional.
Namun, jika kita melihat lebih dalam, Jawa Barat tidak hanya diisi oleh Persib saja. Banyak tim lain yang masuk ke dalam provinsi ini seperti Persikabo 1973, PSKC Cimahi, Persikab Bandung, Depok United FC, Persikasi Kota Bekasi, dan banyak lagi.
View this post on Instagram
Semua klub tersebut adalah klub-klub profesional yang dibangun untuk bertarung di level nasional. Hal tersebut menimbulkan berbagai masalah, salah satu yang terbesarnya adalah perbedaan pendapat antara manajemen klub dengan suporternya.
Akibat itu, lahirlah sebuah klub yang dibangun oleh dan untuk para suporter, dan itu adalah Riverside Forest, sebuah klub kecil yang berada di Bandung, Jawa Barat, pada 11 Desember 2021. Riverside Forest sendiri dibandung dengan semangat kesetaraan antara manajemen, pemain, sponsor, dan suporternya, di mana semuanya memiliki hak yang sama dalam pengelolaan klub tersebut.