Analisa Vigo: Tugas Berat Vincent Kompany di Bayern Munich: Cari Imam di Tim!
Vivagoal – Bundesliga – Setelah menggantikan Thomas Tuchel, Vincent Kompany memiliki tugas berat ketika tiba di Bayern Munich yaitu mencari imam atau pemimpin yang tepat untuk tim ini.
Vincent Kompany datang sebagai pengganti Tuchel di kursi kepelatihan Bayern Munich. Dia didatangkan dari Burnley FC dan terikat kontrak hingga 30 Juni 2027.
π£οΈ βπͺπ² π»π²π²π± ππ¬π¬ π½π²πΏπ°π²π»π π³πΌπ°ππ π³πΌπΏ πππ°π°π²ππβ
Head coach Vincent Kompany discusses his coaching staff and the season ahead!ππ΄https://t.co/LooQMdZjRy#MiaSanMia #FCBayern pic.twitter.com/ZDPMlBvUtc
β FC Bayern Munich (@FCBayernEN) July 16, 2024
Tentunya menjadikan Bayern Munich sebagai tim besar dan kuat adalah perkara yang mudah bagi Kompany. Hal tersebut terlihat dari kedalaman skuad yang mereka miliki di musim depan.
Kehadiran Harry Kane, Leroy Sane, Manuel Neuer, Joshua Kimmich, dan lain-lain diyakini bisa membantu pekerjaan Kompany jadi lebih mudah. Apalagi, mereka sudah belanja tiga pemain di musim panas kali ini yaitu Michael Olise, Hiroki Ito, dan Joao Palhinha.
Baca Juga:
- Obrolan Vigo: Hugo Ekitike, Wonderkid Prancis yang Karirnya Dirusak PSG
- Obrolan Vigo: Bakat Besar Guler Terlalu Sayang untuk duduk di Bangku Cadangan Real Madrid
- Obrolan Vigo: Manchester City Harus Membobol Tabungan untuk Berjaya Lagi Musim Depan
- Obrolan Vigo: Deteksi Sinyal Bahaya dari Cody Gakpo untuk Luis Diaz di Liverpool
Tapi, Kompany justru memiliki pekerjaan yang jauh lebih berat. Status sebagai tim kuat di Jerman dan Eropa membuat tekanan yang diterima Kompany jauh lebih berat daripada di Burnley ataupun RSC Anderlecht.
Namun, selain itu, ada hal lain yang perlu dibereskan terlebih dahulu oleh Kompany jelang Bundesliga 2024/25, yakni posisi pemimpin atau imam di timnya.
Pemimpin dalam hal ini adalah sosok pemimpin yang bisa mengatur tim, mengontrol suasana dalam tim, serta membantu para pemain agar bisa solid, dan itu mencakup kapten. Di musim sebelumnya, hal tersebut tidak terlihat sama sekali.