Antisipasi Suap, KB-KBP Pantau Kampanye Calon Exco PSSI
Sumber: VIVAGOAL/M. Ilham.

Antisipasi Suap, KB-KBP Pantau Kampanye Calon Exco PSSI

Arie Lihardo - February 7, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga IndonesiaKomite Pemilihan (KP) dan Komite Banding Pemilihan (KBP) PSSI memantau kampanye para calon anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI periode 2023-2027 guna mengantisipasi indikasi terjadinya praktik suap.

Ketua KBP PSSI, Gusti Randa menegaskan pihaknya sudah memberikan imbauan kepada para calon untuk melakukan kampanye dengan tertib tanpa melanggar aturan.

Amir Burhanuddin Sebut 87 Orang akan Terpilih Menjadi Pemilik Suara di KLB PSSI
Gusti Randa (Ketua KBP) bersalaman dengan Amir Burhanuddin (Ketua KP) dalam konferensi pers Daftar Calon Tetap (DCT) KLB PSSI periode 2023-2027, Senin (6/2) sore WIB, di GBK Arena, Jakarta.
Foto: VIVAGOAL/Muhammad Ilham

“Kami akan memantaunya. Kalau ada indikasi lain, instansi lain yang akan bergerak,” kata Gusti Randa di GBK Arena, Jakarta, Senin (6/2) sore WIB.

Sementara, Ketua KP, Amir Burhannudin menegaskan pihaknya memberikan kesempatan kepada semua calon Exco PSSI untuk mengampanyekan program kepada pemilik suara (voter) PSSI.


Baca Juga:


Hal tersebut dilakukan agar voter mendapat gambaran jelas tentang apa yang direncanakan dan akan dilaksanakan oleh para calon. Akan tetapi, Amir menyebut KP tidak memfasilitasi kampanye para calon tersebut karena beberapa hal.

Daftar Calon Tetap Ketum, Waketum, dan Exco PSSI Periode 2023-2027
Gusti Randa (Ketua KBP) bersalaman dengan Amir Burhanuddin (Ketua KP) dalam konferensi pers Daftar Calon Tetap (DCT) KLB PSSI periode 2023-2027, Senin (6/2) sore WIB, di GBK Arena, Jakarta.
Foto: VIVAGOAL/Muhammad Ilham

“Kami memiliki keterbatasan dan regulasi tidak secara pasti memebrikan kewajiban kepada KP untuk melakukan itu. Selain itu, melihat perkembangan yang sudah dilakukan oleh masing-masing calon melalui media, maka kami putuskan tidak memfasilitasi pemaparan visi dan misi itu,” ungkap Amir.

Kini, KP dan KBP sudah menetapkan 76 nama calon tetap ketua umum, wakil ketua umum, dan anggota Exco PSSI periode 2023-2027 yang berhak dipilih di KLB PSSI 2023 pada 16 Februari mendatang.

Daftar tersebut terdiri dari lima calon ketua umum, 16 calon wakil ketua umum, dan 55 calon anggota Exco.

Sebanyak lima calon Ketua Umum PSSI periode selanjutnya ialah La Nyalla Mattalitti, Arif Putra Wicaksono, Doni Setiabudi, Erick Thohir, dan Fary Djemie Francis.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com