Vivagoal – Piala Dunia 2022 – Arkadiusz Milik sudah sering berhadapan dengan Paris Saint-Germain (PSG) hingga tahu benar hampir mustahil menghentikan Kylian Mbappe. Menurutnya, satu-satunya cara meredam pergerakan Mbappe adalah dengan naik skuter.
Arkadiusz Milik dan Kylian Mbappe berpeluang saling berhadapan di laga 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar antara Timnas Polandia dan Timnas Prancis. Laga kedua tim bakal dilangsungkan di Al Thumama Stadium, Minggu (4/12), malam WIB.
Di level klub, Milik dan Mbappe niscaya sudah sangat saling mengenal satu sama lain. Pasalnya, sebelum pindah ke Juventus pada Agustus 2022 kemarin, Milik sempat bermain untuk klub Prancis Marseille selama 1,5 musim.
Dari 7 kali duel menghadapi Mbappe di semua ajang, Milik tak sekalipun merasakan kemenangan dengan rincian 3 kali imbang dan 4 kali kalah. Selain itu, dalam 7 pertemuan tersebut, Mbappe boleh dikata selalu jadi aktor kemenangan timnya dengan torehan 5 gol dan 2 assist.
Berkaca pada hal tersebut, maka tak mengherankan jika Arkadiusz Milik menyebut Mbappe sebagai salah satu yang terbaik di dunia. Menurutnya, Mbappe mustahil dihentikan, dan pergerakan penyerang 23 tahun itu hanya bisa diredam jika pemain Polandia naik skuter.
Baca Juga:
- Prancis vs Polandia: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming
- Banyak Mata-Mata dari Premier League, Senegal Pede Singkirkan Inggris
- Kamerun Kalahkan Brasil, Senegal Pasti Bisa Tumbangkan Inggris
- Inggris vs Senegal: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming
“Saya pikir kami perlu skuter, karena dia sangat cepat,” celetuk Arkadiusz Milik seperti dilansir dari Gulf News yang disambut tawa awak media ketika sesi jumpa pers.
Les Bleus will face 𝗣𝗢𝗟𝗔𝗡𝗗 🇵🇱 in the 𝗹𝗮𝘀𝘁 𝟭𝟲 👊
Cancel your Sunday afternoon plans 😉#FiersdetreBleus pic.twitter.com/u6gFUEFJLL
— French Team ⭐⭐ (@FrenchTeam) November 30, 2022
“Pasti akan sulit bermain menghadapi salah satu pemain terbaik di dunia,” sambungnya. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Piala Dunia 2022 hanya di Vivagoal.com