Vivagoal – Liga Inggris – Unai Emery kembali tak memasukkan nama Mesut Ozil saat Arsenal kalah 1-0 dari Sheffield United. Keputusan Emery pun menuai pertanyaan dari awak media.
Gol tunggal Lys Mousset pada menit ke-30 menjadi satu-satunya gol yang tercipta pada laga yang mempertemukan Arsenal melawan Sheffield di Bramall Lane pada laga pekan ke-9 Premier League 2019/2020. Kekalahan tersebut pun membuat Arsenal kembali tersudut.
Baca juga: Legenda MU Puji Sikap Fans Liverpool
Selain gagal merebut posisi ketiga klasemen, pemilihan skuad Emery dalam laga tersebut menuai kontroversi. Mengusung formasi 4-2-3-1, Pierre-Emerick Aubameyang dipercaya menjadi penyerang tengah. Sang penyerang ditopang oleh tiga gelandang serang: Nicolas Pepe, Joe Willock, dan Bukayo Saka.
Tentu saja pertanyaannya adalah kenapa mereka saat Emery memiliki pemain sekelas Mesut Ozil?
Dikutip dari BBC Sports, Emery seperti tak mau ambil pusing dengan Ozil. Ia mengaku masih membutuhkan kontribusi sang pemain namun tetap tak memasukkan namanya dalam skuad.
Situasi tersebut mengundang pertanyaan banyak pihak. Mantan pemain Aston Villa, Lee Hendrie, bahkan melihat ada yang salah dari hubungan mereka.
“Ini pasti salah urus [tentang Ozil],” ucap Lee Hendrie dikutip dari BBC Sport.
Baca juga: Patrice Evra: Mentalitas Pemain Arsenal Layaknya Seorang Bayi
“Pada zamannya dia adalah pemain kelas dunia tetapi ketika Anda mendapatkan uang sebanyak itu, maka Anda akan berada di bawah pengawasan. Anda mendapat gaji besar dan tidak bermain?” sambung Lee Hendrie.
Lebih lanjut, Chris Sutton menilai masalah yang terkait Ozil harus segera diselesaikan. Sebab, jika kondisi ini terus berlanjut, klub dan fans akan menjadi pihak yang paling dirugikan.
“Saya tidak peduli berapa banyak Mesut Ozil dibayar, yang paling penting adalah bagaimana dia tampil di lapangan dengan mengenakan jersey Arsenal, dan dia tidak melakukan itu,” kata Chris Sutton.
Baca juga: Alibi Unai Emery Usai Arsenal Kalah Tipis
“Arsenal harus menjualnya atau mereka harus membuatnya kembali bermain, tetapi itu tergantung pada kinerja mereka sendiri dan saya merasa mereka telah menyebabkan masalah mereka sendiri,” tegas Chris Sutton.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com