Arsenal Yakin Bisa Kalahkan Brighton Lagi
Arsenal, Foto: dok onlinegooner

Arsenal Yakin Bisa Kalahkan Brighton Lagi

A Hendra - May 14, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga InggrisBrighton & Hove Albion memiliki rekor cukup bagus kala bertandang ke Emirates Stadium. Namun Mikel Arteta yakin Arsenal bisa mengalahkan The Seagulls lagi.

Mikel Arteta akan memimpin Arsenal kala menghadapi Brighton & Hove Albion di Emirates Stadium, Minggu (14/5) malam WIB pada laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-36. Angka penuh jadi incaran The Gunners untuk terus berada dalam persaingan gelar bersama Manchester City.

Saat ini, Arsenal dengan koleksi 81 poin dari 35 pertandingan, cuma tertinggal satu angka dari The Citizens di puncak klasemen namun baru memainkan 34 laga. Namun target Arsenal akan menghadapi rekor bagus anak asuh Roberto De Zerbi di Emirates.

Kualitas Pemain Pelapis Jauh Dibawah Tim Inti, Arsenal Ingin Belanja Pemain Baru
Arsenal vs Brighton, Foto: dok bola okezone

Ya, dalam dua kunjungan terakhirnya ke markas tim London Utara tersebut, Brighton selalu bisa membawa pulang tiga poin. Rinciannya, menang 1-3 pada putaran ketiga Piala Liga medio 9 November 2022 kemarin dan 1-2 di pekan ke-32 Liga Inggris 2021/2022 lalu.

Tapi meski Brighton tampak menakutkan, Mikel Arteta merasa Arsenal tak layak takut mengingat mereka juga mampu menang saat bersua di pekan ke-18 Liga Inggris medio 31 Desember 2022 lalu dengan skor 4-2.


Baca Juga:


“Brighton adalah tim yang lengkap dengan gaya bermain menyerang dan penguasaan bola. Musim ini kami sudah bertemu 2 kali di Carabao Cup dan Liga Inggris, dan kami mengalahkan mereka di liga,” kata Mikel Arteta. (TH)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com