Vivagoal – Liga Inggris – Manajer Arsenal, Mikel Arteta menegaskan bahwa mereka belum selesai untuk berbelanja pemain baru di bursa musim panas tahun ini, yang akan ditutup dua pekan lagi.
Arsenal menjadi salah satu tim yang cukup aktif sepanjang bursa transfer musim panas tahun 2022. Total sudah lima pemain baru yang mereka boyong ke Emirates Stadium, seperti Matt Turner, Marquinhos, Fabio Vieira, Gabrier Jesus dan Olaksandr Zinchenko.
Meskipun sudah memboyong lima pemain tersebut, muncul rumor apabila Arsenal masih akan berbelanja pemain lebih banyak sampai akhir bursa transfer. Dan sang manajer sendiri sepertinya tak menampik rumor tersebut.
Namun, lima pemain baru itu belum membuat Arsenal sudah puas dan disebut masih akan menambah lagi sebelum ditutup pada 1 September mendatang. Namun, sang manajer, Mikel Arteta memastikan bahwa Ia hanya bakal memboyong pemain yang benar-benar dibutuhkan oleh Arsenal. Arteta pun menambahkan jika masih membuka peluang melepas beberapa pemain.
Baca Juga:
- Saran Suarez Usai Lihat Darwin Nunez Dapat Kartu Merah
- Here We Go! Casemiro Akhirnya Bergabung Dengan Man United!
- Wesley Fofana Sudah Mantap Ingin Pindah Ke Chelsea
- Antony Tak Ikut Latihan Di Ajax, Isyaratkan Akan Cabut Ke Man United?
“Yang pasti dia (orang yang direkrut) haruslah pemain yang tepat. Jadi kami saat ini hanya akan membawa kualitas ke dalam skuat. Kalau tidak ada kualitas yang berkontribusi saya pikir itu akan percuma,” ungkap Arteta.
“Untuk saat ini sendiri, saya cukup puas dengan skuat saat ini. Dan saya akan mencoba sepenuhnya berusaha mengeluarkan potensi terbaik yang mereka miliki.
“Saya sendiri belum bisa bicara saat ini, kami hanya melakukan di saat yang tepat. Kami memiliki skuat yang hebat sekarang. Kami telah mengambil keputusan bagus dan ada beberapa pemain pergi. Selama bursa transfer masih terbuka semua bisa terjadi.”
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com