Site icon Vivagoal.com

Bali United Melangkah ke 16 Besar Piala Indonesia

Bali United Melangkah ke 16 Besar Piala Indonesia

VivagoalPiala Indonesia – Serdadu Tridatu sukses melaju ke babak 16 besar Piala Indonesia usai mengkandaskan Blitar United. Pada pertandingan yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (1/2/2019) Bali United menang empat gol tanpa balas.

Pada leg pertama, tim asuhan Stefano Cugurra Teco itu berhasil meraih kemenangan dengan margin 3-0. Alhasil tim kesayangan North Side Boys itu melangkah ke 16 besar dengan aregat 7-0 .

Bali United mendominasi di sepanjang pertandingan, mereka tampil apik tanpa celah. Pada laga tersebut, Malvin Platje, Irfan Bachdim dan Ilja Spasojevic berhasil memberondong gawang Bali United tanpa ampun

Stefano Cugurra Teco, Pelatih Bali United mengaku bersyukur atas kemenangan timnya. Dirinya juga mengapresiasi kerja keras pemainnya.

[irp]

“Kemenangan yang patut kami syukuri. Dari awal pertandingan para pemain sudah bekerja dengan sangat keras dan kami bersyukur bisa mencetak dua gol di awal babak pertama. Saat itu kami bermain lebih percaya diri. Permainan kami juga sangat terorganisir,” ujar Teco.

Sementara itu, Bonggo Pribadi, Pelatih Blitar United, mengucap selamat atas kemenangan Bali United. Menurutnya timnya sudah berjuang maksimal.

“Selamat kepada Bali United, karena sudah lolos ke babak selanjutnya. Ini adalah kemampuan kami semaksimal yang kami punya. Kami hanya mencoba memberikan perlawanan, namun ini yang bisa kami dapatkan,” ujar Bonggo di laman resmi PSSI.

Bali United berhasil menemani Bhayangkara FC, PSS Sleman dan Persija Jakarta, yang sebelumnya sudah lebih dahulu melangkah ke babak 16 besar Piala Indonesia 2018/19.

Selalu update berita bola terbaru seputar Piala Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version