Bantu Barcelona Raih Trofi Piala Super Spanyol, Araujo: Ini Buah Hasil Kerja Keras Kami
Vivagoal – LaLiga – Ronald Araujo berhasil menjalankan tugasnya dengan baik di lini pertahanan FC Barcelona kontra Real Madrid di final Piala Super Spanyol.
Araujo mampu menahan laju serangan Vinicius Junior dkk hingga akhirnya Barcelona mampu memenangkan laga dengan skor telak 3-1. Kemenangan ini tentunya membuat bek asal Uruguay tersebut bergembira.
“Ini adalah awal dari era yang baru. Itulah alasannya gelar ini terasa sangat indah. Saya merasa sangat bahagia. Kami bisa mencapai hasil ini setelah melalui masa-masa sulit,” ungkap Araujo, dilansir dari Barca Blaugranes.
Kebahagiaan bek berusia 23 tahun itu semakin bertambah karena ia baru saja pulih dari cedera. Pasalnya Araujo terpaksa menepi dari lapangan sejak akhir September lalu dan harus naik ke meja operasi.
Baca Juga:
- Strateginya Berhasil Lawan Real Madrid, Xavi Pede Bisa Taklukkan Semua Lawan Barcelona
- Kalahkan Real Madrid, Xavi: Ini Jadi Ajang Pembuktian Kualitas Pemain Barcelona
- Imbang Kontra Almeria, Simeone: Kami Kurang Tajam di Depan Gawang
- Atletico Madrid Ditahan Imbang 1-1 oleh Almeria
Araujo bahkan tak bisa membela timnas Uruguay di Piala Dunia 2022 karena cedera paha yang dideritanya. Hal tersebut diakui sang pemain sempat membuatnya terpuruk dan gelar juara Piala Super Spanyol ini mampu mengangkat bebannya.
“Saya sempat menangis (karena gagal main di Piala Dunia). Saya menghadapi waktu yang emosional saat cedera karena terpaksa absen dari Piala Dunia. Kemenangan ini membuat beban tersebut terangkat,” tutur Araujo.
🎙️ ARAUJO: "We're seeing the results of our hard work." pic.twitter.com/PjFeKP5Za4
— FC Barcelona (@FCBarcelona) January 16, 2023
Kemenangan ini menjadi sumbangan trofi pertama Xavi Hernandez untuk Barcelona sejak menjabat sebagai pelatih bulan November 2021 lalu. Trofi ini juga menjadi trofi pertama Blaugrana sejak Copa del Rey musim 2020/21 lalu. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar LaLiga hanya di Vivagoal.com