Bayern Munich Saingi Barcelona dalam Perburuan De Zerbi
Vivagoal – Bundesliga – Bayern Munich siap bersaing dengan Barcelona untuk memperebutkan tanda tangan Roberto de Zerbi musim panas mendatang. Pelatih Brighton & Hove Albion itu tengah jadi komoditas panas jelang berakhirnya musim kompetisi 2023/24.
Tampil impresif memimpin Brighton untuk bersaing di kompetisi Eropa, nama De Zerbi sudah menarik perhatian sejak musim lalu. Ditunjuk beberapa bulan sebelum musim kompetisi 2022/23 dimulai, De Zerbi sukses memimpin The Seagulls finish di peringkat enam dan mengamankan tiket Liga Europa.
Pencapaian luar biasa pelatih asal Italia tersebut jadi tolak ukur Bayern Munich dan Barcelona untuk memperebutkan tanda tangannya. Dua tim besar Eropa itu sudah pasti akan kehilangan pelatihnya musim depan.
Bayern Munich memutuskan pisah jalan dengan Thomas Tuchel musim depan pasca tiga kekalahan beruntun dari Leverkusen, Lazio, dan Bochum. Tak hanya itu, setelah tersingkir dari DFB-Pokal dan kalah dari RB Leipzig di DFL Supercup, die Roten terancam puasa gelar untuk pertama kalinya dalam satu dekade terakhir.
Baca juga:
- Napoli Terancam Kehilangan 100 Juta Euro Musim Depan, Kok Bisa?
- Butuh Duit, Dortmund Bisa Jual Bintang Mereka Seharga 50 Juta
- Jika Bayern Tidak Juara, Harry Kane Bisa Pulang ke Tottenham Musim Panas
- Diburu Bayern Munich, AC Milan Siapkan Kontrak Baru untuk Theo Hernandez
Catatan negatif ini jadi alasan manajemen Bayern Munich untuk memecat Tuchel begitu musim kompetisi 2023/24 berakhir. Kondisi yang sama juga kurang-lebih terjadi pada Barcelona.
Setelah berhasil memimpin Barcelona memenangkan gelar LaLiga musim lalu, juga musim ini sukses membawa Blaugrana ke fase knockout Liga Champions setelah dua tahun absen, Xavi Hernandez gagal mempertahankan konsistensi timnya.
Brighton manager Roberto De Zerbi is one of the coaches being discussed as a possible alternative to Xabi Alonso. Max Eberl has a very positive opinion of the Italian. De Zerbi has a release clause that can be activated in the summer. He's also highly regarded at Barcelona… pic.twitter.com/P89QK8n9gh
— Bayern & Germany (@iMiaSanMia) February 27, 2024
Dua kekalahan beruntun atas Athletic Bilbao dan Villarreal mendorong Xavi untuk mundur dari jabatannya begitu musim kompetisi 2023/24 berakhir. Situasi ini jelas mendorong manajemen Barcelona untuk mencari pelatih baru.
Nama De Zerbi pun jadi kandidat utama Barcelona dan Bayern Munich sebagai pelatih baru tim dengan harapan sang pelatih dapat menunjukkan kemagisannya. Persaingan memperebutkan De Zerbi jelas tak akan mudah karena pelatih asal Italia itu kabarnya juga diminati Chelsea.
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com