Bayern Munich Tidak Butuh Jonathan Tah Untuk Melemahkan Leverkusen Milik Xabi Alonso
Vivagoal – Bundesliga – Legenda Jerman, Lothar Matthaus, mengatakan jika Bayern Munich tidak butuh melakukan transfer Jonathan Tah untuk melemahkan Bayer Leverkusen milik Xabi Alonso.
Bayern Munich dikabarkan tertarik untuk merekrut Jonathan Tah dari Leverkusen. Pemain berposisi sebagai bek tengah tersebut dianggap bisa memperkuat lini pertahanan die Roten di musim depan.
Back on home soil! 👊
First session after #AudiFCBTour ✅⚽️#MiaSanMia #FCBayern pic.twitter.com/2d3lURFsPp
— FC Bayern (@FCBayernEN) August 6, 2024
Namun, Lothat Matthaus tidak setuju akan hal tersebut. Menurutnya, kehadiran Jonathan Tah tidak terlalu penting karena Bayern Munich sudah punya beberapa pemain lini belakang yang cukup tangguh dan tidak punya alasan untuk melemahkan Leverkusen milik Xabi Alonso.
“Sebenarnya, Bayern Munich tidak membutuhkan Tah, jika alasannya untuk melemahkan Leverkusen. Kita bisa lihat seberapa stabil Dayot Upamecano bermain ketika Anda memberikannya kepercayaan,” ucap Lothar Matthaus yang dilansir dari SportBILD.
“Kim Min-jae ada di sana, Eric Dier, Hiroki Ito, jika dia kembali sehat, Josip Stanisic juga bisa bermain, mungkin masih ada kekurangan.”
Baca Juga:
- Kesedihan Kapten Juventus Lihat Timnya Coret Banyak Pemain
- Erick Thohir Tak Tahu Jadwal Sidang Maarten Paes
- Erick Thohir Ungkap Alasan Timnas Indonesia Datangkan Pelatih Striker
- Alexis Sanchez Putuskan Pulang ke Udinese
“Leverkusen juga tidak perlu menjual Jonathan Tah, dalam posisi yang jauh lebih kuat saat ini. Saya berasumsi bahwa mereka (Leverkusen) tidak akan bisa setuju dengan harga tebusannya,” tambahnya.
Tetapi, Lothar Matthaus merasa jika Bayern Munich saat ini tidak seimbang antara lini depan dan belakang. Selain itu, mereka juga harus menjual satu atau dua pemain lagi agar bisa menyelamatkan neraca pendapatannya, dan itu tugas berat bagi Direktur Olahraga mereka, Max Eberl.
“Bayern Munich tidak membutuhkan pemain baru, tim ini punya kualitas. Tetapi, jumlah pemainnya terlalu banyak dan tidak terlihat seimbang.”
“Satu ada dua pemain harus dijual untuk menjaga agar tetap ekonomis. Satu hal yang jelas, Max Eberl harus bekerja keras,” tutupnya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com