Vivagoal – La Liga – Pilar Real Madrid, Jude Bellingham berpotensi memecahkan rekor legenda Atletico Madrid, Luis Aragones yang sudah bertahan 54 tahun silam. Rekor apa aitu?
Musim ini, rekor Aragones sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang Sejarah Atletico Madrid sudah mampu dilampaui Antoine Griezmann. Ada rekor lain yang berpotensi patah yakni statusnya sebagai top skor LaLiga.
Menurut laporan Relevo, Aragones sempat catatkan diri sebagai satu-satunya gelandang yang mampu memenangi gelar sebagai top skor di top flight Spanyol. Ia sempat membukukan 15 gol pada musim 1969/70 ketika mendulang 15 gol bagi Los Rojiblancos dalam 30 laga bersama rekan setimnya, Jose Eulogio Garate.
Baca Juga:
- Bayern Munich Berencana Jual Serge Gnabry Musim Panas Nanti
- Asal Semua Senang, Kvaratskhelia Bisa Pergi dari Napoli
- Danilo Jelaskan Pentingnya Laga vs Atalanta Bagi Juventus
- Dikalahkan Man City, Postecoglou: Fondasi Tottenham memang rapuh
Musim ini, Bellingham juga berpotensi menjadi top skor. Ia sudah mendulang 19 gol di Liga pada musim ini dan hanya terpaut satu gol dari Artem Dovbyk dari Girona dengan 20 gol yang sudah dikemasnya. Dengan LaLiga yang hanya menyisakan dua laga, ada potensi ia bisa menyamai catatan Aragones dan keluar sebagai salah satu top skor LaLiga.
Namun asa dipastikan tak akan berjalan mudah. Pasalnya, Carlo Ancelotti sudah memberi indikasi bakal melakukan rotasi skuat Madrid jelang laga-laga akhir timnya di kancah domestik. Kans Bellingham menjadi top skor bakal tergantung pada kebijakan yang bakal diambil Ancelotti. Dalam dua laga tersisa, Madrid bakal bersua dengan Villarreal dan Real Betis.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com