Site icon Vivagoal.com

Belum Bisa Juara Bundesliga, Ini Target Dortmund di Sisa Musim 2023/24 Menurut Adeyemi

Belum Bisa Juara Bundesliga, Ini Target Dortmund di Sisa Musim 2023/24 Menurut Adeyemi

Sumber: Twitter/Borussia Dortmund

Vivagoal BundesligaBorussia Dortmund gagal menghidupkan harapan fans untuk menjuarai Bundesliga musim ini. Setelah musim lalu hampir menumbangkan dominasi Bayern MunichBlack and Yellow tak mampu memenuhi ekspektasi musim ini.

Duduk di peringkat empat klasemen sementara Bundesliga dengan torehan 50 angka, Dortmund masih berjuang mengamankan tiket Liga Champions musim depan. Pasalnya pasukan Edin Terzic hanya unggul satu angka dari RB Leipzig yang mengintai di bawahnya.

Sumber: Twitter/Borussia Dortmund

Sementara itu, Dortmund terpaut 20 angka dari Bayer Leverkusen yang duduk di puncak klasemen. Meski peluang die Borussen untuk menjuarai liga musim ini hampir tertutup, Karim Adeyemi menegaskan ia dan rekan-rekan setimnya tak akan berhenti berjuang. Pasalnya peluang Dortmund di Liga Champions masih terbuka.

“Di liga, kami harus memenangkan seluruh pertandingan tersisa untuk melihat di mana posisi akhir kami. Di Liga Champions, saya dengar dari beberapa pemain bahwa kami berpeluang melaju hingga semifinal,” tutur Adeyemi, dilansir dari rilis resmi Bundesliga


Baca juga:


Dortmund akan menantang Atletico Madrid pada babak perempat-final Liga Champions. Setelah menaklukkan PSV Eindhoven di babak 16 besar, Adeyemi berharap die Borussen bisa melanjutkan tren positif di Liga Champions.

“Kami akan berusaha memenangkan dua pertandingan melawan Atletico untuk mencapai semifinal. Di sana, kami tak peduli siapapun lawannya karena banyak kemungkinan bisa terjadi (di semifinal),” ujar Adeyemi.

“Saya rasa tim menjalani Liga Champions dengan baik musim ini. Kami memainkan banyak pertandingan bagus. Ini jadi alasan kami tak perlu takut menghadapi Bayern akhir pekan ini,” tegasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version