Berkaca pada Piala Menpora, LIB Yakin Liga 1 Terhindar dari Covid-19
Piala Menpora 2021. Sumber: KEMENPORA.

Berkaca pada Piala Menpora, LIB Yakin Liga 1 Terhindar dari Covid-19

Arie Lihardo - June 24, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator Liga 1 2021-2022 meyakini pengalaman menjalankan protokol kesehatan Piala Menpora 2021 kemarin bisa menghindarkan liga musim ini dari gangguan Covid-19.

Direktur Operasional LIB, Sudjarno mengatakan bahwa prosedur selama perhelatan Piala Menpora tahun ini menjadi rujukan LIB untuk menggelar Liga 1 musim ini. Hal tersebut yang juga akhirnya mendapat izin dari pihak kepolisian.

“Prosedur di Piala Menpora akan kami jadikan rujukan. Hal itu juga sesuai dengan syarat dari Mabes Polri yang dituangkan dalam surat izin liga,” ucap Sudjarno sebagaimana dipetik dari Antara.


Baca Juga:


Ketatnya protokol kesehatan yang telah disusun membuat LIB yakin jadwal Liga 1 musim ini tak akan mengalami penundaan. Meski saat ini Indonesia tengah dihadapkan dengan kondisi Covid-19 yang kian memburuk.

LIB tetap percaya diri menggelar Liga 1 yang terpusat di Pulau Jawa, di mana menjadi wilayah dengan kasus infeksi Covid-19 tertinggi di Tanah Air.

“Kami sudah berdiskusi dengan Mabes Polri terkait situasi terkini. Liga 1 tetap ‘on schedule’,” pungkas Sudjarno.

Beberapa protokol kesehatan pencegahan Covid-19 bakal diterapkan di Liga 1, seperti pertandingan tanpa penonton, maksimal 299 orang berada di dalam stadion, semua pemain hingga staf tim dites usap antigen beberapa jam sebelum laga dimulai.

Liga 1 musim ini sendri akan dimulai pada 9 Juli 2021 hingga Maret 2022 mendatang. Kompetisi berlangsung dengan format liga penuh dengan sistem seri yang bertujuan memperkecil potensi penyebaran Covid-19.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com