Thomas Muller (kiri), Robert Lewandowski (tengah) dan Serge Gnabry (kanan)
Thomas Muller (kiri), Robert Lewandowski (tengah) dan Serge Gnabry (kanan) Sumber: The National

Bermain Ganas, Dortmund Tak Pernah Menyesal Jual Pemain Ini ke Bayern

Fachrizal Wicaksono - September 29, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Di usianya yang tak bisa dibilang muda lagi, yakni 31 tahun, Robert Lewandowski masih mampu menunjukkan dirinya tukang jebol gawang lawan nomor wahid. Kendati begitu, Dortmund sama sekali tidak menyesal sudah pernah menjual Lewandowski ke Bayern Munchen.

Lewandowski sejatinya telah menancapkan namanya sebagai salah satu penyerang top Eropa semasa masih memperkuat Dortmund periode 2010 hingga 2013 silam. Pemain asal Polandia itu tercatat bisa melesakkan 103 gol dan 42 assist tuk membantu Die Borussen memenangkan dua gelar Bundesliga.

Sayangnya, kebersamaan Dortmund dan Lewandowski harus berakhir di musim panas 2013. Saat kontraknya berakhir, dan Bayern datang memberi tawaran bergabung, Lewandowski menolak perpanjangan kontrak baru yang disodorkan manajemen Dortmund dan memilih hengkang ke Allianz Arena.

https://www.instagram.com/p/CFrtXNCi_8E/

Keputusan Lewandowski ini sontak memantik kemarahan fans BVB. Hal itu memang wajar mengingat Dortmund adalah rival sengit Bayern dan kepindahannya sama saja dengan menggarami luka. Pasalnya, sejak Lewandowski pergi, Dortmund hingga saat ini tak kunjung bisa bersaing dengan Bayern dalam perebutan trofi juara Bundesliga.

Keputusan Bayern untuk membajak Lewandowski pun tak salah karena dia begitu tak tergantikan di lini serang. Sejak musim 2015/2016, Lewandowski belum pernah gagal mencetak minimal 40 gol per musimnya. Paling gres ketika Lewandowski membukukan 55 gol dari 47 penampilan di musim 2019/2020 kemarin.


Baca Juga:


Total selama memperkuat Bayern, Lewandowski sudah membukukan 247 gol dan 60 assist dari 292 penampilan di semua ajang kompetisi

Direktur olahraga Dortmund, Sebastian Kehl pun tak sungkan untuk memuji pencapaian Lewandowski di Bayern. Tapi dia memastikan pihaknya tak pernah menyesali keputusannya melepas sang bomber ke klub rival.

“Tidak, kami tidak menyesal. Akan ada cerita yang berbeda saat dia untuk Dortmund dan begitu juga di Bayern. Lewandowski tak menjalani musim 2010/2011 dengan gemilang. Dia dan Lucas Barrios tak selalu akur di lapangan. Dia harus berjuang untuk mendapat tempat di tim utama.” tegas Kehl dilansir dari Kicker.

“Tapi Lewandowski memang pemain yang sangat konsisten dan hampir tak pernah mengalami cedera. Buat saya dia adalah penyerang terbaik di dunia saat ini.” pungkasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com