Vivagoal – La Liga – Toni Kroos menjadi salah satu pemain yang tetap setia bermain bersama Real Madrid. Dan kali ini ia membuktikan loyalitasnya tersebut dengan menyatakan akan bermain terus di raksasa ibukota Spanyol tersebut.
Toni Kroos sempat akan bergabung dengan Manchester United di tahun 2014 silam. Namun ia justru bergabung ke Real Madrid menyusul gagalnya proses negosiasi karna David Moyes dipecat dari Old Trafford.
Padahal saat itu proses transfernya dikabarkan sudah hampir selesai namun karena pelatih Man United saat itu, Louis van Gaal tidak menginginkan Kroos. Alhasil gelandang asal Jerman tersebut justru direkrut oleh Madrid.
Baca Juga:
- Musim Depan, Atletico Madrid Resmi Daratkan Gelandang Argentina
- Barcelona Urung Datangkan De Ligt, Kenapa?
- Belgia Tersingkir, Tidak Ada Lagi Pemain Real Madrid di Euro 2020
- Tetap Jual Jersey Messi, Barcelona Optimistis Pertahankan La Pulga?
Tak terasa sudah 7 tahun lamanya Kroos menjadi bagian penting di Santiago Bernabeu dengan banyak prestasi yang ditorehkannya. Beberapa trofi diraihnya termasuk 3 di antaranya berasal dari Liga Champions.
Namun kini di usianya yang telah menginjak 31 tahun ia justru mulai melihat masa depannya dengan mengatakan bahwa ia akan pensiun dalam beberapa tahun ke depan. Ketika sudah menginjak 33 tahun, Kroos merasa itu merupakan usia yang cukup untuk menggantungkan sepatunya.
Meski begitu, Kroos sendiri masih belum begitu yakin akan rencananya tersebut karena ia sendiri tak memungkiri untuk peluang lain jika memang ada perpanjangan kontrak dari timnya saat ini. Namun yang pasti ia berharap agar bisa terus berada bersama Madrid hingga masa pensiunnya tiba kelak. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com