Vivagoal – Bundesliga – Der Klassiker sudah didepan mata, namun Borussia Dortmund dan Bayern Munich masih belum bisa pastikan daftar pemainnya dalam laga big match akhir pekan ini.
Setelah Bayern Munich umumkan akan kehilangan beberapa pemain penting seperti Joshua Kimmich dan Josip Stanisic, juga beberapa pemain yang belum bisa dipastikan akan perkuat FC Bayern seperti Leon Goretzka dan Eric Maxim Choupa-Moting, Borussia Dortmund juga berikan update mengenai kondisi pemainnya.
Tidak seperti Bayern Munich yang terus didera badai cedera dan COVID-19 di kalangan para pemainnya, Borussia Dortmund hampir pasti akan diperkuat 90 persen pemain lapis pertamanya. Meski demikian, Borussia Dortmund belum bisa pastikan apakah striker utama mereka, Erling Haaland, akan tampil penuh dalam laga mendatang.
Baca juga:
- Kehabisan Pemain Belakang, Weinzierl: Kombinasi Gumny-Winther Cukup Baik
- Terkait Rumor Kepindahan Bintangnya, Bayern Buka Suara
- Baumgart Lakukan Persiapan Matang Jelang Jumpa Arminia Bielefeld
- Legenda Jerman Klaim Bayern Munich akan Sulit Ungguli Borussia Dortmund
“Erling (Haaland) tahu kondisinya dan sudah menjalani latihan dengan baik selama seminggu terakhir, tetapi tetap saja kami harus berhati-hati. Sudah pasti ia belum siap untuk bermain 90 menit penuh, jadi kami masih harus pantau seberapa lama kami bisa memainkannya,” buka Marco Rose dalam konferensi pers pasca pertandingan, dilansir oleh Bulinews.
Pemain 21 tahun berkewarganegaraan Norwegia ini menderita cedera pinggul parah sejak akhir Oktober lalu. Sempat dikabarkan tidak bisa bermain sampai tahun 2021 berakhir, Haaland justru kembali merumput pada spieltag 13 pekan lalu kala Dortmund bertemu Wolfsburg.
Haaland bahkan berhasil sarangkan 1 gol untuk menambah keunggulan Dortmund menjadi 1-3 sekaligus percundangi tuan rumah. Padahal dalam game tersebut Haaland hanya bermain selama 20 menit.
Kembalinya Haaland bersama skuat Marco Rose tentunya akan mendongkrak semangat rekan-rekan setimnya sekaligus menambah rasa percaya diri Die Borussen. Namun kondisi Haaland yang belum 100 persen pulih diragukan dapat perkuat Dormund secara maksimal dalam Der Klassiker akhir pekan ini.
Selain Haaland, Manuel Akanji dan Jude Bellingham juga diragukan dapat hadir dalam big match tersebut.
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com