Sumber: twitter.com/ManCity
Sumber: twitter.com/ManCity

Brace Ilkay Gundogan Pastikan Kemenangan City 2-1 Atas Leeds United

Daniel Nugraha - May 6, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Duel Premier League antara Manchester City melawan Leeds United berakhir dengan skor tipis 2-1 dimana City kembali meraih kemenangan.

Pertandingan kali ini sendiri dilaksanakan hari sabtu (6/5) malam hari WIB di markas Man City yaitu Etihad Stadium. Duel dibuka dengan permainan terbuka yang cukup seru, tuan rumah sendiri berhasil mencetak gol pertama di menit ke 19.

Gol pertama City dicetak oleh umpan Riyad Mahrez yang langsung disambar oleh Ilkay Gundogan memastikan keunggulan tuan rumah 1-0. City benar benar mendominasi permainan dengan banyak memberikan serangan berbahaya.

Hal ini terbukti dari gol kedua City yang lagi lagi dicetak Ilkay Gundogan dengan umpan dari Riyad Mahrez. Dengan keunggulan 2-0, City tak menurunkan tempo serangan dan terus menggempur Leeds sampai turun minum. Babak pertama pun diakhiri dengan skor 2-0 keunggulan tuan rumah.


Baca Juga:


Di babak kedua, pertandingan tak terlalu jauh berbeda, City masih mendominasi jalannya pertandingan. Sementara Leeds lebih berkutat pada mencoba menunggu dan memberikan serangan balik yang cepat.

City sendiri sempat mendapatkan peluang untuk menambahkan skor mereka di menit ke 84 dengan tembakan penalty. Eksekusi diberikan pada Ilkay Gundogan yang sayangnya gagal mencetak gol ke gawang Leeds.

Kegagalan City mencetak gol memberikan peluang bagi Leeds yang memanfaatkan celah dari City. Dan di menit ke 85 Leeds sukses memotong jarang mereka dengan mencetak gol dari tembakan akurat yang dilakukan oleh Rodrigo Moreno.

Dengan skor 2-1 pertandingan berjalan dengan cukup ketat. Leeds sendiri memang kalah dari segi dominasi bola akan tetapi mereka terus menunggu untuk bisa memberikan serangan balik. Namun, sampai laga berakhir tak terjadi tambahan gol dan itu berarti City tetap meraih kemenangan dengan skor 2-1.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com