Buka Lembaran Baru, Joselu Capai Kesepakatan dengan Klub Asal Qatar
Sumber: Managing Madrid

Buka Lembaran Baru, Joselu Capai Kesepakatan dengan Klub Asal Qatar

Catrine Mega - June 25, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Joselu dipastikan tak akan memperkuat Real Madrid musim depan setelah menjalani masa pinjaman selama satu musim dari Espanyol. Striker 34 tahun tersebut dilaporkan siap merapat ke klub asal Qatar, Al Gharafa.

Masa depan Joselu sudah jadi topik bahasan hangat sejak musim 2023/24 berakhir. Pasalnya sang pemain memperoleh menit bermain yang minim dari Carlo Ancelotti musim lalu.

Buka Lembaran Baru, Joselu Capai Kesepakatan dengan Klub Asal Qatar
Sumber: GOAL

Pemain veteran Spanyol tersebut lebih sering dimasukkan sebagai pemain pengganti atau pemain lapis kedua. Meski masih menerima panggilan untuk memperkuat Timnas Spanyol di Euro 2024, kehadiran Kylian Mbappe dan Endrick diprediksi akan menyebabkan waktu bermain Joselu semakin terancam.

Los Blancos sendiri sampai saat ini belum melakukan pergerakan untuk mempermanenkan status sang pemain meski kontrak pinjamannya akan berakhir per 30 Juni mendatang. Setelah beberapa waktu terakhir masa depannya jadi tanda tanya, Joselu akhirnya memberikan kabar baik.


Baca juga:


Walaupun saat ini masih berada di Jerman bersama Timnas Spanyol untuk bertanding di Euro 2024, dilaporkan bahwa Joselu sudah menjalin kesepakatan dengan Al Gharafa. Dilansir dari Barca Universal, sang pemain akan menandatangani kontrak selama tiga tahun dan menerima gaji sebesar 8 juta Euro.

Angka ini jelas jadi bayaran yang cukup tinggi bagi Joselu di usianya yang tak lagi muda. Akan tetapi, belum diketahui apakah Real Madrid akan mengembalikan Joselu ke Espanyol atau membeli sang pemain lebih dulu sebelum melanjutkan proses transfer sang striker ke Qatar.

Mengingat kontrak Joselu masih aktif sampai akhir Juni ini, manajemen Los Galacticos punya cukup waktu untuk menyelesaikan transfer Joselu dari Espanyol dan menerima keuntungan dari penjualannya ke Al Gharafa.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com