Carlo Ancelotti Optimistis Toni Kroos Akan Bertahan Di Real Madrid
Vivagoal – LaLiga – Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, enegaskan apabila gelandangnya Toni Kroos kemungkinan besar akan bertahan di Real Madrid.
Kontrak dari Kroos sendiri memang akan segera habis pada 2023 mendatang. Karena itulah, banyak rumor yang membicarakan mengenai kemana sang gelandang akan pergi musim depan, terutama karena banyaknya ketertarikan dari klub Eropa lain.
Namun, Carlo Ancelotti sang pelatih memberikan tanggapan akan spekulasi masa depan gelandangnya tersebut. Melalui laman resmi Real Madrid, Ancelotti mengatakan, “Saya telah berdiskusi dengan Kroos dan ia terlihat santai dengan situasinya saat ini.”
Baca Juga:
- Kalahkan Wonderkid Eropa, Gavi Sabet Gelar Golden Boy 2022
- Barcelona Jadikan Bek Inter Sebagai Calon Pengganti Pique
- Ruben Neves Beri Kode Tertarik Main Di Barcelona
- Punya Peraturan Unik, Ander Herrera Beberkan Eksklusivitas Athletic Bilbao
“Dia tak mau terburu buru dalam membahas mengenai perpanjangan kontrak. Dia berkata apabila dia akan memikirkan tentang hal ini pada bulan Januari atau di Februari. Saya sendiri optimis dia akan bertahan di Madrid karena ia terlihat bahagia bermain di sini,” ujar Ancelotti.
Selain membahas mengenai masa depan sang gelandang, Ancelotti juga menambahkan sedikit mengenai performa Kroos saat ini yang ia nilai meningkat cukup baik. Karena itu ia berharap sang gelandang bisa tetap bermain di Madrid.
“Permainannya saat ini saya bilang lebih baik dibandingkan musim kemarin. Di awal musim kemarin, ia sempat mengalami permasalahan, akan tetapi kini permainannya sudah berada di tingkat tertinggi,” ujarnya. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar LaLiga hanya di Vivagoal.com