Cedera Simon Kjaer Khawatirkan AC Milan
Simon Kjaer, Foto: dok situs resmi AC Milan

Cedera Kapten Timnas Denmark Buat Milan Khawatir

A Hendra - December 2, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalSerie A – Simon Kjaer harus mengalami cedera saat AC Milan mengalahkan Genoa di Liga Italia. Bek timnas Denmark tersebut dikhawatirkan mengalami masalah ligamen lutut.

AC Milan berhasil memutus tren negatifnya setelah tak pernah menang dalam tiga laga beruntun di Serie A. Menghadapi Genoa di Stadion Luigi Ferraris, Kamis (2/12) dinihari WIB, Rossoneri mampu mengantongi poin penuh usai menang tiga gol tanpa balas.

AC Milan bahkan sudah memimpin dengan skor 2-0 di babak pertama lewat gol Zlatan Ibrahimovic dan Junior Messias. Di babak kedua, Messias kemudian menggenapkan kemenangan Rossoneri dengan skor 3-0.

Hasil positif ini membuat Milan mampu mengamankan posisi kedua dengan 35 poin, menempel ketat Napoli yang ada di puncak klasemen dengan selisih satu poin. Ada pun Genoa masih terpuruk di zona degradasi dengan menempati peringkat ke-18 dengan 10 poin dalam 15 pertandingan pertama.

Meski demikian, kemenangan ini harus dibayar mahal dengan cederanya bek andalan Milan, Simon Kjaer. Kapten timnas Denmark tersebut hanya bermain selama 4 menit setelah mengalami benturan dengan pemain Genoa.


Baca Juga:


Kapten Timnas Denmark itu tak bisa bangun dan memegangi lutut kakinya. Setelah mendapatkan perawatan cukup lama di lapangan, Kjaer akhirnya tak bisa melanjutkan pertandingan dan ditarik keluar lapangan dengan digantikan oleh Matteo Gabbia.

Cederanya Simon Kjaer ini membuat cemas allenatore Milan, Stefano Pioli. Pelatih berusia 56 tahun itu berharap cedera yang dialami Kjaer tak begitu parah.

“Sayangnya, kami selalu mendapat kabar buruk. Saya harap cedera Kjaer tidak serius, lututnya cedera, kami tidak tahu apakah itu ligamen colateral atau situasi lain.” ucap Pioli dikutip dari Sky Sport Italia.

Dia adalah pemain yang sangat penting bagi kami.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com