Vivagoal – Liga Inggris – Kabar gembira mendatangi kubu Manchester United, pasca gelandang andalan mereka, Christian Eriksen sudah bisa kembali merumput bersama skuad Setan Merah dalam waktu dekat.
Christian Eriksen harus absen selama beberapa bulan pasca mengalami cedera saat hadapi Reading di akhir Bulan Januari lalu. Cederanya Eriksen itu kemudian memaksa Man United memboyong gelandang baru, Marcel Sabitzer dari Bayern Munich sebagai pemain pinjaman.
Tapi tak lama lagi, Eriksen diyakini sudah bisa kembali menghiasi lini tengah Man United di sisa musim ini. Hal tersebut dikonfirmasi langsung oleh sang manajer, Erik ten Hag.
”Pemulihan cederanya berjalan dengan sangat positif,”ujar Ten Hag dilansir dari MUTV, terkait kondisi Eriksen
Baca Juga:
- Bruno Fernandes Terus Meningkat di Setiap Pertandingan
- Erik Ten Hag Iri dengan Skuad Arsenal
- Tampil Sip di Dortmund, Kobel Jadi Rebutan MU dan Chelsea
- Lewati Rekor Ronaldo, Ten Hag Puji Performa Rashford
“Eriksen belum siap untuk bermain di akhir pekan nanti. Akan tetapi ia akan siap merumput kembali pada bulan April. Untuk saat ini dia sudah bisa sedikit lagi untuk bermain, kami sangat senang dengan proses pemulihannya.
“Ia merupakan pemain top yang sangat kami butuhkan dan kami tak sabar untuk menunggunya kembali.”
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com