Datangkan Jude Bellingham, Man City Lepas Bernardo Silva dan Ilkay Gundogan
Vivagoal – Liga Inggris – Raksasa Premier League, Manchester City dikabarkan bakal melepas Bernardo Silva dan Ilkay Gundogan pada bursa musim panas mendatang. Keputusan itu diambil guna memberi ruang buat rekrutan anyar mereka, Jude Bellingham.
Dikutip dari ESPN, Jude Bellingham merupakan salah satu target utama Manchester City pada jendela transfer musim panas mendatang. Di usia yang baru akan menginjak 20 tahun, gelandang timnas Inggris tersebut bakal diproyeksikan motor serangan Manchester Biru.
Manchester United dan Liverpool dikabarkan juga tertarik pada Bellingham, akan tetapi The Citizens disebut lebih berpeluang mendapatkan tanda tangan pemain Borussia Dortmund itu jika ia sampai jadi dilepas pada musim panas nanti.
Kubu Die Borussen sendiri sebetulnya masih berharap bisa mempertahankan Bellingham setidaknya sampai 2024, namun mereka juga tak bisa menolak jika ada penawaran dengan harga tinggi, semisal di atas 100 juta Euro.
Menurut ESPN, Jika rumor transfer ini benar-benar bisa diwujudkan oleh Man City, ada kemungkinan Bernardo Silva akan dilepas. Apalagi, si pemain dalam beberapa bursa transfer terakhir selalu kencang dikaitkan dengan Barcelona.
Baca Juga:
- April yang Menantang Buat Manchester City
- Wembley Kurang Bersahabat Dengan Manchester City
- Haaland Tipe Pemain yang Dicari City Untuk Merajai Eropa
- Punya Mentalitas Pemenang, Haaland Bakal Pecahkan Banyak Rekor
Selain Silva, ada juga Ilkay Guendogan yang besar kemungkinan akan dilepas Man City. Kontraknya hanya sampai Juni tahun ini dan belum diperpanjang. Ia pun santer diberitakan bakal berlabuh ke Barcelona secara cuma-cuma di musim panas nanti.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com