David da Silva Diambang Rekor Pemain Paling Subur Persib
Vivagoal – Liga Indonesia – Penyerang Persib Bandung, David da Silva diambang rekor baru. David bisa saja menjadi pemain paling subur untuk Maung Bandung sejak era Liga 1.
Juru gedor asal Brasil tersebut, perlahan tapi pasti kembali menemukan ketajamannya. Di laga kontra Persita Tangerang pada pekan ke-14 BRI Liga 1 2023/24, David berhasil mencetak trigol dalam kemenangan 5-0 Persib atas Pendekar Cisadane.
Atas tambahan tiga gol dalam laga tersebut, David secara otomatis menjadi top skor sementara Persib dengan catatan delapan gol mengungguli Ciro Alves. Sementara di Liga 1 2023/24, David berada di urutan kedua di bawah Gustavo Almeida dos Santos yang telah mengoleksi 11 gol.
View this post on Instagram
Catatan apik David da Silva musim ini juga membuatnya masuk dalam tiga pencetak gol terbanyak Maung Bandung sejak era Liga Indonesia. Sejak berseragam Persib hingga laga kontra Persita Tangerang kemarin, David total telah mencetak 39 gol untuk Pangeran Biru.
Baca Juga:
- Exco PSSI Jawab Rumor Naturalisasi Emil Audero Mulyadi
- Cyrus Margono segera Jadi WNI, Exco PSSI: Bukan Usulan STY
- Timnas Indonesia Belum Pasti Jamu Brunei Darussalam di Jakabaring
- Gelar Simposium, Suporter Klub Indonesia Tuntut 7 Hak ke PSSI
Jumlah gol David untuk Persib praktis hanya terpaut dari Cristian Gonzales dengan 41 gol serta Sutiono Lamso yang pernah mengemas 42 gol untuk Maung Bandung.
Dengan hanya terpaut tiga gol dari Sutiono Lamso, kans David da Silva untuk melewati catatan Sutiono terbuka lebar. Apalagi, saat ini David masih aktif dan Liga 1 2023/24 baru memasuki pekan ke-14.
Bukan tidak mungkin, andai David terus menjadi mesin gol Persib musim ini, penyerang asal Negeri Samba tersebut akan menjadi penyerang dengan jumlah gol terbanyak Persib Bandung.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com