Vivagoal – Bundesliga – Pelatih Schalke, Christian Gross mengatakan kalau ia akan mengurangi sejumlah pemain demi mengatasi krisis finansial dan menghindari penggemukan klub.
Gross sebelumnya membeberkan bahwa ia akan mengurangi beberapa pemain. Salah satunya adalah Nabil Bentaleb yang dinilai terlalu mahal dan kerap bermasalah untuk tim.
Schalke pun harus secepatnya mendapatkan klub yang ingin mengontrak atau meminjam Bentaleb. Sebab diketahui Bentaleb memiliki gaji hingga tujuh digit dan dinilai terlalu membebani klub untuk saat ini.
beberapa minggu lalu, Bulinews mengutip beberapa nama yang kemungkinan akan di jual FC Schalke. Selain Bentaleb, nama lain yang sebelumnya santer akan ditumbalkan untuk keuangan klub adalah Ozan Kabak, Rabbi Matondo, Ahmed Kutucu dan Hamza Mendyl.
Bukan tidak memiliki kesempatan, para pemain ini sebenarnya sempat mendapatkan perhatian khusus dari klub dan dianggap sebagai prospek untuk masa depan tim.
Baca Juga:
- CEO Dortmund Sanjung Penampilan Jadon Sancho
- Petinggi Dortmund Sarankan Haaland Tiru Jejak Lewandowski
- Tampil gemilang, Union Berlin Kalahkan Bremen 2-0
- Mengawali Tahun dengan Kekalahan, Leverkusen Merosot ke Posisi 3
Sementara itu, di tangan Gross, Schalke masih belum memberikan banyak perkembangan berarti. Dalam matchday keempat akhir pekan lalu, mereka memperpanjang rekor tanpa kemenangan sebanyak 30 kali.
Mereka dikalahkan Hertha Berlin dengan skor telak 3-0. laga tersebut semakin membenamkan mereka di dasar klasemen dan baru mendapatkan empat poin hingga matchday ke 14 Bundesliga.
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com