Demi Puncak Klasemen, City Pede Targetkan Kemenangan di Kandang Arsenal
Nathan Ake, Foto: dok Bola Okezone

Demi Puncak Klasemen, Man City Pede Menang di Kandang Arsenal

A Hendra - February 15, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Tengah pekan ini, Manchester City akan melawat ke London Utara untuk menghadapi Arsenal. Kendati calon lawan tak bisa dianggap enteng, Ilkay Gundogan justru tidak sabar dan menargetkan kemenangan atas The Gunners.

Catatan 16 kemenangan dan cuma mendapat dua kekalahan dengan tiga laga berakhir imbang dalam 21 laga adalah alasan kuat mengapa Arsenal tidak bisa dianggap enteng. Performa Bukayo Saka dkk juga terbilang stabil sepanjang musim ini.

Catatan lainnya, Arsenal belum terkalahkan dalam laga-laga kandangnya di Premier League musim ini, dengan mengantongi delapan kemenangan dan dua kali imbang. Catatan impresif itu dilengkapi dengan gelontoran gol yang mencapai 26 gol dalam 10 laga di Emirates.

Dear Guardiola, Menyesal Jual Jesus dan Zinchenko ke Arsenal?
Arsenal, Foto: dok 90min

Kian mantap karena dalam tren positif di Emirates, Arsenal termasuk juga menumbangkan Liverpool 3-2, menggilas Tottenham Hotspur 3-1, dan melibas Manchester United 3-2. Tapi segala catatan itu tidak menyurutkan Manchester City.

Apalagi, duel ini bakal sangat krusial karena andai bisa menang, Man City untuk pertama kalinya akan mengambil alih puncak klasemen dari tangan Arsenal. Meski jumlah poin kedua tim nantinya sama, yakni 51 poin, City berhak di posisi teratas karena punya keunggulan produktivitas gol.


Baca Juga:


“Kami sudah siap untuk bertanding di hari Rabu (waktu setempat) nanti. Kami akan pergi ke London dengan niatan memenangi laga dan meraih tiga poin. Tapi kami juga tahu bahwa laga ini tidak akan mudah,” ucap Ilkay Gundogan di laman resmi City. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com