Site icon Vivagoal.com

Deniz Undav Muak Dengan Brighton: Mereka Tidak Peduli Dengan Saya, Beda Dengan Stuttgart!

Deniz Undav Muak Dengan Brighton: Mereka Tidak Peduli Dengan Saya, Beda Dengan Stuttgart!

Sumber: VfB Stuttgart

VivagoalBundesligaStriker Timnas Jerman, Deniz Undav, sudah muak dengan timnya, Brighton & Hove Albion. Menurutnya, timnya itu tidak peduli dengan dirinya, berbeda dengan apa yang ditunjukkan oleh VfB Stuttgart.

Stuttgart memutuskan untuk meminjam kekuatan striker Brighton, Deniz Undav, pada musim 2023/24. Beruntungnya, Undav mampu menunjukkan performa terbaiknya dengan mencetak 19 gol dan 10 assist dari 33 pertandingannya.

Performa apiknya tersebut tidak hanya menjadikan dirinya sebagai salah satu striker terbaik di Bundesliga musim lalu. Melainkan mengantarkan Stuttgart ke runner-up klasemen dan lolos ke Liga Champions musim 2024/25, serta dipanggil Julian Nagelsmann ke Timnas Jerman untuk Euro 2024.

Situasi tersebut membuat Deniz Undav memantapkan dirinya untuk pergi dari Brighton dan bertahan dengan Stuttgart. Hal tersebut ia sampaikan dalam laporan Bulinews.


Baca Juga:


Berdasarkan laporan tersebut, Deniz Undav nampaknya benar-benar muak dan kecewa dengan sikap Brighton kepada dirinya. Menurutnya, The Seagulls, julukan Brighton, tidak peduli dengan dirinya, berbeda dengan apa yang dilakukan Stuttgart.

“Tidak ada yang memperhatikan saya. Itu menunjukkan kepada saya jika Stuttgart menginginkan saya, mereka mencintai saya. Tidak ada sesuatu yang datang dari Brighton selama setahun,” kata Deniz Undav.

Sumber: VfB Stuttgart

Untuk itu, ia berharap negosiasi Stuttgart dan Brighton bisa berjalan dengan lancar dan cepat. Hal itu diharapkan agar dirinya bisa berseragam die Schwaben musim depan.

“Saya merasa nyaman di Stuttgart. Saya ingin pergi ke Stuttgart dan berharap itu bisa terjadi. Saya merasa mereka tengah bernegosiasi tiap hari sekaran, kita lihat apa yang akan terjadi,” ucapnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version