Derby Jatim: Singo Edan Pecundangi Persebaya 4-0
Memasuki paruh kedua, Persebaya yang baru berpisah dengan Djajang Nurjaman terus mencari celah guna mengejar ketertinggalan. Namun usaha Balde dkk masih belum mampu merubah papan skor.
Baca juga: Masuk Timnas, Andika Wijaya Tetap Harus Kerja Keras
Pada menit ke-54, Dendi Santoso hampir menambah keunggulan Singo Edan setelah menerima umpan terarah dari Makan Konate. Sayang sontekan pemain 29 tahun tersebut masih mampu di patahkan bek Persebaya.
Lagi dan lagi, Arema kembali mendapatkan peluang untuk menambah gol. Berawal dari skema serangan balik, Konate mampu mengecohkan pertahanan Persebaya. Namun sepakannya masih mampu di tepis penjaga gawang Saputra.
Arthur Cunha berhasil membuat riuh publik Kanjuruhuan lewat gol spektakulernya di menit ke-71. Berawal dari sepak pojok, Arthur berhasil melakukan sontekan usai menerima umpan terarah dari Konate. 2-0 Arema unggul.
Sudah unggul dua gol, Arema seperti kurang puas dan tidak menurunkan tempo permainan. Tuan rumah terus tampil menyerang untuk menambah golnya.
Baca juga: Tonjok Bayu Gatra, Rizky Pora Dicoret Dari Timnas
Pada menit ke-81, Konate kembali menebar ancaman lewat tendangan kerasnya dari dalam kotak pinalti. Namun usahanya tersebut masih membentur tiang gawang Bajul Ijo.