Vivagoal – Liga Indonesia – Rivalitas sengit antara Persis Solo dan PSIM Yogyakarta, nyatanya tak hanya terjadi di sepak bola. Di eSports, Derby Mataram tak kalah sengit.
Puspamba Ibrahim, Player PES dari Persis Solo berkisah soal perjalanannya di Indonesia Football eLeague 2. Khususnya soal persaingan Laskar Samber Nyawa merengkuh gelar di turnamen bergengsi tersebut.
Uniknya, Persis harus berhadapan dengan PSIM yang notabene merupakan rival abadi. Tak pelak tekanan dari supporter memaksa Baim untuk bisa menang dari musuh bebeyutannya tersebut.
Sebagian bahkan sempat mengirimi Baim pesan, bahwasanya, boleh kalah dari tim lain, tapi tidak dari PSIM.
“Dari manajemen Persis mintanya juara dari pra musim, cuma pas pra musim gak ketemu PSIM. Nah itu kalo ketemu PSIM wajib menang. Apapun caranya, kata manajemen wajib enam poin,” kata Baim.
Baca Juga:
- Persiraja Konfirmasi Keberangkatan Pemain H-2 Pertandingan
- Bermain Apik, Marko Simic Fokus Tingkatkan Kebugaran
- Iwan Setiawan: Persela Harus Lebih Disiplin Selama 90 Menit
- Hadapi Musim Berbeda, Persebaya Pasang Target Realistis
Seperti apa kisah Baim di IFeL Liga 2? Sang pemain membagikan kisahnya dalam Vivagoal one on one khususnya saat berhasil meraih double winner di ajang tersebut.
Penasaran? simak video selengkapnya hanya di Youtube Channel Vivagoal Indonesia.
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com