Di Tengah Kasus Rasisme, Pelatih Timnas Brazil Minta Vinicius Terus Menari
Sumber: Goal

Di Tengah Kasus Rasisme, Pelatih Timnas Brazil Minta Vinicius Terus Menari

Heri Susanto - September 23, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal La Liga – Pelatih Timnas Brazil, Tite mminta Vinicius Jr untuk terus menari di tengah kasus rasisme yang tengah menimpanya kala memperkuat Real Madrid sebelum jeda internasional.

Sebelum jeda internasional, Vini sempat melakukan selebrasi berdansa kala mencetak gol. Hal tersebut dianggap sebagiai sebuah aksi provokasi dan mempermalukan tim lawan. Bahkan, ia sempat mendapatkan tidakan rasisme dari seorang agen pemain asal Spanyol melalui kanal televisi.

Tak berhenti di situ, Vini juga kembali mendapat tidakan rasis dalam derby Madrid akhir pekan lalu oleh sekelompok fans Atletico Madrid. DI tengah kemelut tersebut, pelatih Timnas Brazil, Tite dalam press conference jelang laga persahabatan melawan Ghana, menyampaikan pesan khuusus kepada Vini untuk tetap berdansa apapun yang terjadi.


Baca Juga:


“Dribble dan menari seperti apa yang biasa kamu lakukan. Itu adalah esensi kebahagiaan, getaran dan selebsrasi. Vini memiliki talenta dan seninya untuk mencintai sepakbola, ” ucapnya pada Laman Mundo Deportivo.

Meski apa yang dilakukan Vini dianggap sebagai sebuah pesan olokan kepada tim rival. TIte merasa jika respon yang dilakukan anak asuhnya sama sekali tak menunjukan stigma negatif ke siapapun.

“Saya sangat tahu perbedaan ketika selebrasinya memprovokasi atau tidak. Ia hanya menunjukan sisi bahagianya. Biarkan dia senang seperti itu,” tandasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com