Di Tengah Krisis Cedera, Dua Pemain Bayern Munich Beri Kabar Baik
Sumber: bavarianfootballworks.com

Di Tengah Krisis Cedera, Dua Pemain Bayern Munich Beri Kabar Baik

Catrine Mega - October 27, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Krisis cedera jadi masalah serius bagi Bayern Munich jelang memasuki pekan padat sebelum memasuki jeda paruh musim. Raksasa Bundesliga tersebut kembali berkutat dengan masalah kedalaman skuad, terutama di lini pertahanan.

Masalah badai cedera yang menimpa kubu Bayern Munich, memaksa sang pelatih, Thomas Tuchel memutar otak agar tetap bisa meraih hasil maksimal. Diantaranya adalah ketika Tuchel memasang memasang Leon Goretzka dan Noussair Mazraoui di lini belakang saat menghadapi Preussen Munster pada putaran pertama DFB-Pokal lalu.

Di Tengah Krisis Cedera, Dua Pemain Bayern Munich Beri Kabar Baik
Sumber: skysportaustria.at

Raksasa Bundesliga tersebut harus kehilangan Raphael Guerreiro, Dayot Upamecano, dan Tarek Buchmann akibat cedera. Pasca laga kontra Munster, die Roten harus kehilangan Serge Gnabry yang mengalami cedera patah tangan.

Cedera tersebut menyebabkan sang pemain harus absen sampai saat ini, namun dilansir dari Bavarian Football Works, Gnabry sudah mulai kembali mengikuti sesi latihan. Menurut jadwal yang diberikan tim medis, Gnabry kemungkinan sudah bisa merumput awal November mendatang ketika Bayern Munich menghadapi Saarbrucken di putaran kedua DFB-Pokal.


Baca juga:


Guerreiro juga dilaporkan sudah bisa mengikuti sesi latihan bersama tim pekan ini. Mantan pemain Borussia Dortmund itu diprediksi sudah bisa merumput akhir pekan nanti saat Bayern Munich menjamu Darmstadt.

Sementara itu, Upamecano masih harus menepi selama minimal dua pekan ke depan. Meski demikian, pemain asal Prancis itu dilaporkan sudah menjalani sesi latihan individu.

Di sisi lain, Buchamann juga kabarnya masih butuh waktu dua sampai tiga minggu sebelum bisa kembali. Pemain muda ini memang bukan pilihan utama, namun kehadiran Buchamann dapat memperkuat komposisi skuad Tuchel.

Sementara rekan-rekannya sudah mulai mempersiapkan diri untuk kembali merumput, Goretzka justru harus menepi. Pemain 28 tahun itu harus naik ke meja operasi karena cedera tangan yang dialaminya pekan lalu ketika die Roten menaklukkan Mainz.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com