Dibidik Dua Tim Arab Saudi, Bintang Villarreal Tak Sudi Pergi
Vivagoal – La Liga – Pilar muda Villarreal, Ilias Akhomach masuk dalam pantauan tim Saudi Pro League. Namun pemain asal Maroko enggan angkat kaki dari Estadio de la Ceramica dalam waktu dekat dan menepikan asa mentas di Timur Tengah.
Di awal musim panas ini, tim promosi SPL, Al-Qadsiah tertarik menyelami pasar LaLiga dengan membidik Akhomach dari Villarreal. Namun asa tersebut harus bertepuk sebelah tangan. Winger 20 tahun menolak uang besar kepadanya untuk terus mengembangkan potensinya di kota Valencia.
Tak hanya Al-Qadsiah yang sempat membuka penawaran, Al-Hilal juga tertarik mengamankan sang pemain. Namun dua tawaran fantastis tersebut, menurut laporan Relevo tak membuat jebolan La Masia bergeming untuk angkat kaki dari tim besutan Marcelino Garcia Toral.
Akhomach datang ke Villarreal musim panas kemarin dengan gratis pasca kontraknya bersama Barcelona berakhir. Dalam periode tersebut, ia sudah mengepak 41 laga di lintas kompetisi dan mendulang empat gol serta 5 assist bagi Yellow Sumbarine.
Baca Juga:
- Mantan Kapten Marseille Segera Terbang ke Italia Guna Gabung Lazio
- Monaco Capai Kata Sepakat dengan Galatasaray untuk Jual Pilarnya
- Lyon Kian Dekat Amankan Wilfried Zaha
- Tak Lolos Tes Medis, Roma Batal Angkut Pilar RC Lens
Sebelum tawaran dari Saudi datang, beberapa tim Premier League jgua tertarik. Dirinya disebut bisa saja hengkang ke Inggris. Namun asa tersebut dipastikan tak terjadi pada musim panas ini. Artinya, di musim ini, ia masih akan terus diandalkan dalam skema permainan tim di bawah komando Marcelino.
Saat ini, Kapal Selam Kuning tengah duduk di posisi kedua dengan dua kemenangan dan satu hasil imbang dari tiga laga awal yang mereka mainkan di LaLiga. Terdekat, Alex Baena dan kolega bakal memainkan Derbi de la Comunitat melawan Valencia di Mestalla, Minggu (1/9) dini hari WIB.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com