Dihubungkan dengan Bayern, Havertz: Sulit untuk Bilang Tidak
Vivagoal – Liga Inggris – Baru-baru ini, Kai Havertz dikaitkan dengan Bayern Munich. Ia pun tak menampik hal tersebut dan sulit untuk menolak pinangan Die Roten andai penawaran benar-benar diajukan di kemudian hari.
Pemain serba bisa itu belakangan dikaitkan dengan Bayern Munich yang saat ini dilatih mantan bosnya, Thomas Tuchel sebelumnya, sang pemain sempat dikaitkan kala masih memperkuat Bayer Leverkusen. Namun, ia memilih untuk hengkang ke Inggris dan memenangkan Liga Champions dengan Chelsea.
Kini, masa depan sosok asal Jerman pun dispekualsikan. Goal International mengklaim jika dirinya bisa saja menerima pinangan Bayern. Hal tersebut sudah ia sampaikan secara langsung dalam wawancara bersama Sport Bild.
“Bayern adalah tim besar. Saya rasa pemain Jerman sulit untuk menerima pinangannya. Namun secara personal, saya ingin bermain keluar entah itu di Inggris atau Spanyol,” ucapnya seperti diwartakan Goal International.
Baca Juga:
- Ronaldo Pernah Meminta Ban Kapten Maguire, Tapi Ditolak Rangnick
- Jika Conte Bertahan, Dua Pemain Ini yang Pergi dari Tottenham
- Asa Madrid Kejar Pilar Chelsea Bakal Sia-Sia?
- Arsenal Kembali Bidik Bek Senior Barcelona Ini di Pasar Transfer Musim Panas
Pada 2020 lalu, ia sempat dikaitkan dengan Bayern. Namun dirinya merasa jika ia menerima pinangan Die Roten pada tahun tersebut hal tersebut akan menjadi hal yang membosankan. Oleh karenanya, ia memilih hengkang ke Inggris dan pilihan tersebut nyatanya tepat.
Havertz saat ini masih terikat kontrak hingga 2025 mendatang. ia sudah mendulang 128 laga bersama Chelsea dan mendulang 32 gol. Ia sempat mencetak gol di final Liga Champions 2021 dan Piala Dunia Antar Klub 2022. Sepasang gelar tersebut pun pernah ia menangkan.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com